Permudah Jemaah Haji di Tanah Suci, Bank Muamalat Rilis Kartu Debit Nirsetuh

Permudah Jemaah Haji di Tanah Suci, Bank Muamalat Rilis Kartu Debit Nirsetuh

Bank Muamalat merilis fitur terbaru dari kartu Shar-E Debit VISA yaitu teknologi nirsentuh atau contactless yang diberi nama Paywave--

Oleh karena itu, kartu ini dapat digunakan untuk transaksi belanja di mesin EDC tanpa menggunakan PIN tapi nominalnya kurang dari Rp100.000 per transaksi dengan limit transaksi kartu Paywave sebesar Rp1 juta per hari. 

Adapun untuk nominal di atas Rp1 juta tetap dapat bertransaksi dengan mekanisme transaksi card dipping dengan otorisasi PIN.

Selain fitur Paywave tersebut, kartu Shar-E Debit Muamalat berlogo VISA juga dapat digunakan di seluruh mesin ATM dan EDC berlogo VISA/Plus di Arab Saudi. 

BACA JUGA:Resmi! Palembang Bank Sumsel Babel Perkenalkan Pemain Proliga 2024, Ada Pemain Asing Asal Iran

BACA JUGA:Bersiap! Jelang Proliga 2024, Palembang Bank Sumsel Babel Launching Pemain 21 April 2024!

Nah khusus untuk mesin ATM milik Bank Al Rajhi yang tersebar di Makkah, Madinah dan Jeddah, kartu Shar-E Debit ini memiliki kelebihan yaitu tersedianya pilihan transaksi dalam bahasa Indonesia di ATM. 

Tidak hanya fitur-fitur inovatif dan menarik yang memberikan kemudahan bertransaksi, kartu inipun memberikan program menarik yaitu Cash Back hingga 15 persen untuk setiap pembelanjaan di semua merchant berlogo VISA di Arab Saudi hingga Rp250.000 dalam satu bulan tanpa minimum transaksi.

Kemudian berbagai fitur dan program yang disiapkan akan sangat bermanfaat dan memberikan nilai tambah kepada para nasabah apalagi bagi para jemaah yang menunaikan ibadah haji. 

Hal ini sejalan dengan komitmen Bank Muamalat untuk senantiasa berkontribusi terhadap kesuksesan penyelenggaraan ibadah haji.

BACA JUGA:Sat-set KUR BCA 2024 Bisa Diajukan Secara Online, Cek Syarat dan Cara Pengajuannya Disini

BACA JUGA:INFO TERBARU! Lowongan Kerja di Bank BCA dan Bank Muamalat

PT Bank Muamalat Indonesia Tbk merupakan pionir perbankan syariah di Indonesia, yang sudah berdiri sejak pada 1 November 1991 oleh gagasan MUI, ICMI, serta beberapa pengusaha muslim yang kemudian mendapat dukungan dari Pemerintah Indonesia.

Dari awal-awal beroperasi sekitar 1 Mei 1992, perseroan terus berinovasi dengan menghasilkan program dan layanan unggulan. 

Dengan adanya Kartu Shar-E Gold Debit Bank Muamalat menjadi kartu chip bank syariah pertama di Indonesia yang dapat digunakan untuk bertransaksi bebas biaya, pada jutaan merchant di seluruh dunia. 

Bank Muamalat juga meluncurkan kampanye dengan hastag #AyoHijrah yang mengajak masyarakat hidup berkah dengan menggunakan layanan keuangan yang sesuai dengan syariat.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: