Hidupkan Bahasa Komering di Sekolah, Bupati OKU Timur Bakal Terima Penghargaan Mendikbudristek

Hidupkan Bahasa Komering di Sekolah, Bupati OKU Timur Bakal Terima Penghargaan Mendikbudristek

Bupati OKU Timur Ir H Lanosin MT.--

OKU TIMUR, SUMEKS.CO - Bupati OKU Timur Ir H Lanosin MT, dijadwalkan akan menerima penghargaan dari Kementerian Kebudayaan, Riset dan Teknologi (Mendikbudristek) Republik Indonesia.

Penghargaan ini akan diserahkan saat Festival Tunas Bahasa Ibu (FTBI) Nasional dan Rapat Koordinasi Penguatan RBD antara Pemerintah Pusat dan Pemerintah Daerah.

Kegiatan ini dijadwalkan berlangsung di Hotel Sultan, Jalan Gatot Subroto, Jakarta, Kamis 02 Mei 2024 mendatang.

Kabar penerimanaan penghargaan ini dibenarkan langsung Kadisdikbud OKU Timur Wakimin SPd MM, melalui Kasi Peserta Didik Bidang Dikdas, Himawan Basatasi MPd.

BACA JUGA:Datangi Kantor DPD Golkar, Yan Anton Turun Gunung Demi Dukung Pak De Slamet Maju Pilkada Banyuasin 2024

BACA JUGA:Bendungan Raksasa Provinsi Sumsel Bikin Warga OKUS Jadi Sultan Dadakan, 5 Desa Ini Dapat Rp30 Miliar Cuma-cuma

"Undangan kehadiran untuk penerimaan penghargaan ini sudah kita terima, dan akan segera kita naikan ke pak Bupati," katanya, Rabu 24 April 2024.

Himawan menjelaskan, penghargaan dan apresiasi ini dìdapat berkat komitmen Pemkab OKU Timur yang terus konsisten melakukan revitalisasi bahasa daerah (komering). 

Mulai dari menghidupkan muatan lokal bahasa Komering di sekolah hingga revitasisasi, Festival Tunas Bahasa Ibu (FTBI) tingkat kabupaten dan provinsi, hingga pengimbasan kepada guru-guru.

Selain itu, Pemkab OKU Timur melalui Disdikbud OKU Timur telah memasukan bahasa daerah Komering menjadi pelajaran Muatan Lokal (Mulok) di sekolah-sekolah.

BACA JUGA: KAI Divre III Palembang Sukses Layani 69.950 Pemudik Lebaran 2024, Stasiun Kertapati Teramai!

BACA JUGA:Pasca Pembangunan Jalan Tol, Warga Keluhkan Jalan Desa Banyak Rusak

"Ahamdulilah Pak Bupati Lanosin akan menerima penghargaan ini bersama 19 kepala daerah lainnya di Indonesia, dan satu-satunya perwakilan dari Provinsi Sumsel," ujar Himawan.

Pelaksanaan revitalisasi bahasa daerah ini bisa terlaksana dengan baik berkat dukungan Pemkab OKU Timur khususnya pak Bupati Lanosin.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: