Biaya Haji 2024 Setara Emas 50 Gram? Coba Nabung Emas Biar Ibadah ke Tanah Suci Lebih Murah
Emas bisa jadi investasi jangka panjang untuk biaya haji --
SUMEKS.CO – Menabung emas menjadi salah satu cara biar ibadah haji ke tanah suci lebih murah. Tahun 2024 ini, biaya haji yang ditanggung jemaah sebesar Rp56,04 juta atau setara emas 50 gram.
Makanya emas menjadi salah satu alternatif investasi terbaik untuk jangka panjang untuk penuhi biaya haji.
Ritual tahunan Ibadaha Haji --
Nah dengan naiknya harga emas saat ini tentu bisa mencoba menabung untuk bisa memenuhi pembayaran tersebut.
Kenapa emas? Ini karena investasi untuk biaya haji harus yang berjangka panjang dengan jenis instrumen yang memberikan tingkat pendapatan yang tinggi serta kuat terhadap inflasi.
BACA JUGA:Cara Membedakan Emas Asli dan Emas Palsu yang Perlu Diketahui, Jangan Sampai Tertipu!
Nah emas menjadi salah satu hal yang pas dipilih karena emas merupakan instrumen yang memiliki banyak kelebihan.
Pertama, emas merupakan alat lindung nilai yang mana sudah terbukti tahan banting meskipun ada ketidakpastian ekonomi, seperti resesi.
Kedua, emas dari sisi harga fluktuasi tidak banyak karena cenderung naik tinggi kemudian stabil sehingga tidak akan membuat pemiliknya was-was.
Dan yang terakhir adalah kepemilikan emas fisik yang akan mempengaruhi pemiliknya secara psikologis untuk tidak cepat menjualnya.
BACA JUGA:Buka Bimbingan Manasik Haji, Wabup Ogan Ilir Pesan ke 265 CJH Asal Ogan Ilir Agar Ikuti Aturan
BACA JUGA:Cetak Sejarah! Kuota Haji Tahun 2024 Terbesar, Ada Tambahan 20 Ribu, Lansia Tetap Prioritas
Terbaru Logam Mulia Antam 24 karat per hari ini terpantau masih terus naik bahkan cetak rekor tertinggi sepanjang sejarah.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: