Jelang Safari Ramadan Terakhir, Wabup Ogan Ilir Kunjungi Kecamatan Payaraman

Jelang Safari Ramadan Terakhir, Wabup Ogan Ilir Kunjungi Kecamatan Payaraman

Wabup Ogan Ilir, Ardani, menyerahkan bantuan beras kepada salah satu jemaah Masjid Ar-Rohmah Desa Rengas 1 Kecamatan Payaraman Kabupaten Ogan Ilir, Kamis malam, 28 Maret 2024.--

OGAN ILIR, SUMEKS.CO - Safari Ramadan 1445 Hijriah yang dilakukan Wakil Bupati Ogan Ilir, memasuki dua hari jelang hari terakhir. 

Safari Ramadan 1445 Hijriah yang dilakukan Wabup Ogan Ilir, Kamis malam, 28 Maret 2024 kali ini, dipusatkan di Kecamatan Payaraman.

Adapun masjid yang dikunjungi Wabup Ogan Ilir dalam Safari Ramadan kali ini, adalah Masjid Ar-Rohmah Desa Rengas 1 Kecamatan Payaraman. 

Sama halnya dengan Safari Ramadan yang dilakukannya di lokasi-lokasi sebelumnya, Safari Ramadan di Desa Rengas 1 ini juga dimanfaatkan Wabup Ogan Ilir untuk menyerahkan bantuan

Adapun bantuan yang diberikan Wabup Ogan Ilir ke Masjid Ar-Rohmah Desa Rengas 1 ini, adalah, uang tunai Rp 10 juta, 100 kilogram beras masing-masing 5 kilogram, serta jam digital

BACA JUGA:Safari Ramadan Pemkab Muara Enim Pererat Silaturahmi dan Tebar Kebaikan

BACA JUGA:Safari Ramadan ke-2 Wabup Ogan Ilir, Berikan Bantuan Berupa Uang Tunai Hingga Beras

"Bantuan ini diharapkan bisa bermanfaat bagi masyarakat," ujarnya, Kamis malam, 28 Maret 2024.

Terpisah, Kepala Bagian Kesejahteraan Rakyat (Kabag Kesra) Kabupaten Ogan Ilir, Ahmad Albatani mengatakan, Safari Ramadan 1445 Hijriah ini dimulai 18 Maret 2024.

"Safari Ramadan tahun 1445 Hijriah ini akan diawali oleh Bupati Ogan Ilir, pada tanggal 18 Maret nanti," ujarnya. 

Lalu, Safari Ramadan 1445 Hijriah yang akan dilakukan oleh Wakil Bupati Ogan Ilir, mulai dilakukan 21 Maret 2024 di masjid yang berbeda. 

"Safari Ramadan yang akan dilaksanakan Bupati dan Wakil Bupati nanti, akan berbeda satu sama lain," sebutnya. 

BACA JUGA:Safari Ramadan di Desa Trimorejo SS III, Bupati Enos Harap Kemuliaan di OKU Timur Tetap Terjaga

BACA JUGA:Safari Ramadan ke-5, Bupati Ogan Ilir Kunjungi Masjid Istiqlal

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: