Longines HydroConquest GMT 43mm Bukan Hanya Lebih Besar, Tapi Lebih Keren dan Fungsionalitas

Longines HydroConquest GMT 43mm Bukan Hanya Lebih Besar, Tapi Lebih Keren dan Fungsionalitas

Jam tangan Longines HydroConquest memiliki ketangguhan di dalam air dengan ketahanan air hingga sedalam 300 meter.--dok : sumeks.co

SUMEKS.CO - Longines HydroConquest adalah koleksi jam tangan penyelam yang lebih utilitarian, kuat, fungsionalitas dan tampilan klasik sejak pertama kali diperkenalkan.

Jam tangan Longines HydroConquest memiliki ketangguhan di dalam air dengan ketahanan air hingga sedalam 300 meter, disertakan bezel yang  berputar eksternal searah, crown berulir, dan penutup belakang berulir.

Pada tahun 2023 lalu telah diperkenalkan HydroConquest GMT yang praktis, serbaguna, dan menarik secara visual dalam casing 41mm.

Sekarang Longines meluncurkan versi Longines HydroConquest GMT 43mm yang lebih besar, lebih keren dan tersedia dengan dial jam hijau, hitam, atau biru, serta beberapa pilihan strap.

BACA JUGA:Kemewahan Jam Tangan Rolex Datejust 36 Steel dengan Emas Putih yang Dibanrol Rp100 Jutaan

BACA JUGA:Rekomendasi Jam Tangan Sport Mewah Citizen, Kolektor Pasti Ngiler!

Pada dasarnya, versi baru Longines HydroConquest GMT ini memiliki semua karakteristik yang sama dengan versi 41mm yang telah rilis sekitar setahun yang lalu.

Perubahan utama memang hanya terkait diameternya yang kini menjadi lebih besar yaitu pada ukuran 43 mm yang lebih maskulin.

Di satu sisi, jam tangan baru yang lebih besar ini pasti akan terasa sedikit tidak terduga dan bukan untuk semua segmentasi pembeli di saat jam tangan yang lebih kecil kembali digemari.

Di sisi lain, ini hanyalah pilihan tambahan yang akan menemukan penggemarnya sendiri secara alami, sebab diameter 43 mm bukanlah ukuran yang jelek.

BACA JUGA:Ollech & Wajs Rilis Jam Tangan Kronograf Baru dengan Desain Trek Balap Tahun 1960-an

BACA JUGA:Ocean Star GMT Lebih Segar dan Keren, Kado Spesial Buat Kolektor Jam Tangan dari Mido

Longines mengkonfirmasikan bahwa memang ada permintaan dari pasar tertentu untuk memiliki diameter yang lebih besar.

Itulah mengapa pada rilis terbaru untuk jam tangan Longines HydroConquest, ukuran 43 mm justru yang dihadirkan.

Menariknya, proporsi casingnya sedikit berubah sehingga secara visual lebih tipis dan seimbang karena ketebalannya masih 12,90 mm.

Casing baja tahan karatnya pada jam tangan
Longines HydroConquest GMT 43 mm ini masih memiliki tingkat ketahanan air hingga kedalaman 300 meter meski mereka telah menambah fitur GMT di dalam mesinnya.

BACA JUGA:Jam Tangan Orient FERAP002W Masquerade Menghadirkan Bobot yang Menginspirasi Kepercayaan Diri

BACA JUGA:Orient Monarch, Jam Tangan Mekanis Entry Level yang Terinspirasi Gaya Vintage

Selain itu juga masih terdapat crown berulir dan penutup belakang berulir dengan bezel yang dapat diputar searah jarum jam yang dilengkapi dengan skala 60 menit, dilengkapi juga dengan sisipan keramik dan titik bercahaya.

Dengan demikian, HydroConquest GMT 43 mm ini telah memenuhi fungsi gandanya sebagai jam tangan traveler dan menyelam.

Jam tangan Longines terbaru ini hadir dalam tiga pilihan warna dial yang masing-masing tetap dalam ukuran 43mm yang baru ini.

Dial jam dengan sentuhan sinar matahari ditawarkan dalam warna hijau, hitam, atau biru.

BACA JUGA:Orient Disk Black Dial, Jam Tangan Berjiwa Muda dengan Elemen Desain Unik Kontemporer

BACA JUGA:Penerai Rilis Jam Tangan Luminor Perpetual Calendar Platinumtech, Tonjolkan Desain Italia

Namun demikian untuk dial jam berwarna coklat yang sama-sama dirilis pada koleksi ini merupakan edisi eksklusif untuk ukuran 41 mm.

Indeks serta jarum jam pada jam tangan Longines HydroConquest terbaru ini telah dilapisi dengan Super-LumiNova agar mudah dibaca di segala kondisi.

Pada bagian dial juga dihadirkan jendela tanggal berwarna putih yang ditempatkan pada posisi indeks angka 3.

Di dalam jam tangan Longines HydroConquest baru ini terdapat mesin kaliber otomatis L844.5. yang sayangnya tidak memiliki jendela transparan untuk akses pada rotor, namun hal ini dalam maksud untuk menjaga ketahan air dalam tingkat yang lebih maksimal.

BACA JUGA:Jam Tangan Sport Terbaik dari Vero SW Asal Amerika, Cocok untuk Semua Jenis Olahraga

BACA JUGA:Jam Tangan SBGJ273 Yuka-Momiji Hi-Beat GMT Hadir dengan Dial Merah yang Sangat Langka Pada Grand Seiko

Satu hal yang sangat eksklusif untuk jam tangan Longines baru Ini adalah pergerakan GMT, juga dikenal sebagai flyer atau traveller's GMT, karena jarum penunjuk jam lokal dapat disesuaikan secara individual melalui crown dalam kelipatan satu jam.

Mesin kaliber otomatis L844.5. ini berdetak pada 25.200 getaran/jam dan memiliki cadangan daya selama 72 jam.

Kaliber ini juga telah dilengkapi dengan per rambut silikon dan komponen anti-magnetik lainnya untuk membuatnya dapat diandalkan dan sekuat mungkin.

Kemudian jam tangan  Longines HydroConquest GMT 43 mm ini dipasangkan dengan strap baja H-link yang kuat.

BACA JUGA:Citizen Merilis Jam Tangan Tsuki-yomi Fase Bulan dengan Sinkronisasi Jam Atom dan Tampilan yang Jernih

BACA JUGA:Jam Tangan Kurono Tokyo Chronograph 3 Hisui, Tampil dengan Desain Lebih Spiritual

Sama seperti versi 41mm, versi ini dilengkapi dengan gesper lipat pengaman dengan sistem penyesuaian cepat/ekstensi pakaian selam.

Perlu untuk dicatat bahwa jam tangan ini tersedia juga dalam pilihan strap karet untuk varian dial hitam dan biru.

Sebagai informasi terakhir diberitahukan bahwa jam tangan ini tersedia sebagai bagian dari koleksi permanen.

Longines HydroConquest GMT dapat dibanderol dengan harga kisaran Rp52 jutaan untuk varian strap karet dan kisaran Rp56 jutaan untuk gelang strap baja.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: