Masjid Raya Citra Grand City, Bangunan Tanpa Kubah dengan Arsitektur Minimalis Modern

Masjid Raya Citra Grand City, Bangunan Tanpa Kubah dengan Arsitektur Minimalis Modern

masjid raya citra grand city sebagai pusat ibadah di komplek Citra Grand City--

PALEMBANG- SUMEKS.CO - Masjid Raya Citra Grand City ialah bangunan tanpa kubah yang memiliki arsitektur minimalis modern.

Masjid Raya Citra Grand City berlokasi di CitraGrand City Blok A. 02 No. 10-11, Jl. By Pass Alang-Alang Lebar, Palembang, 30154, Indonesia.

Tepatnya di Jalan Boulevard sebagai kawasan utama CitraGrand City Palembang dan menjadi salah satu landmark penting di area tersebut.

BACA JUGA:Subhanallah! Masjid Al Aqsa Diselimuti Salju Tebal, Ucapan Ulama Palestina Benar! Tanda Kematian Israel?

BACA JUGA:Pesona Ramadhan di Masjid Agung As Sholihin Kayuagung, Tarawih 23 Rakaat, Tadarus Al-Quran, dan Takjil Gratis

Masjid Raya Citra Grand City diresmikan oleh Walikota Palembang, Harnojoyo, pada tanggal 3 Juni 2016.

Masjid Raya Citra Grand City dibangun di atas tanah seluas 3.400 m2 dengan luas bangunan 800 m2 dan memiliki daya tampung hingga 1000 orang.

Masjid tanpa kubah ini dirancang dengan desain arsitektur modern yang mengutamakan sisi fungsional dan memiliki kekhasan bangunannya yang hemat energi.

Keunikan dari Masjid Raya Citra Grand City ialah sistem ventilasi udara masjid ini alami melalui dinding.

BACA JUGA:Ramadan Berkah! Pelindo, LANAL Palembang dan Forkopimda Sumsel Adakan Pengajian di Masjid Nurul Ikhlas

BACA JUGA:Masjid Hj Sopiah, Bukti Cinta dan Bakti Sang Anak Kepada Ibunda, Jadi Destinasi Wisata Religi Kota Palembang

Struktur Masjid Raya Citra Grand City yang menggunakan bahan Beton Rooster yang berlubang, sehingga bangunan utama masjid tidak memerlukan penyejuk ruangan.

Namun, untuk berjaga-jaga pada cuaca yang sangat panas dan jama'ah sedang penuh, masjid ini dipasangi kipas angin. Dan kini ditambah AC.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: