Wow! PTBA Raih Penghargaan Silver BCOMSS 2024, Ini Rahasianya

Wow! PTBA Raih Penghargaan Silver BCOMSS 2024, Ini Rahasianya

PT Bukit Asam Tbk (PTBA) meraih penghargaan Silver di bidang Community Involvement & Development (CID) Lingkungan.--

SUMEKS.CO - Diajang BUMN Corporate Communications And Sustainability Summit (BCOMSS) 2024, PT Bukit Asam Tbk (PTBA) meraih penghargaan Silver di bidang Community Involvement & Development (CID) Lingkungan.

Penghargaan ini merupakan bukti nyata komitmen PTBA dalam menjalankan program-program berkelanjutan yang memberikan manfaat bagi masyarakat dan lingkungan di sekitar wilayah operasional perusahaan.

Menteri BUMN Erick Thohir langsung menyerahkan penghargaan kepada Direktur Keuangan & Manajemen Risiko PT Bukit Asam Tbk (PTBA) Farida Thamrin saat puncak acara BCOMMS 2024 pada Kamis 7 Maret 2024. 

"Penghargaan ini merupakan bukti nyata bahwa program keberlanjutan PT Bukit Asam Tbk (PTBA) berhasil memberikan dampak positif dalam pemberdayaan masyarakat, khususnya di sekitar wilayah operasional," kata Corporate Secretary PT Bukit Asam Tbk (PTBA), Niko Chandra.

BACA JUGA:4 Wakil Indonesia Jajaki Babak Perempat Final All England 2024, Ada Anthony Ginting dan Jonatan Christie

BACA JUGA:Bantuan Reog Ponorogo Hingga Operasi Kanker, Jerat Dua Oknum ASN KORPRI Banyuasin, Ini Rinciannya

Berkat program ini, perekonomian masyarakat tumbuh dan kelestarian lingkungan terjaga.


Menteri BUMN Erick Thohir langsung menyerahkan penghargaan kepada Direktur Keuangan & Manajemen Risiko PT Bukit Asam Tbk (PTBA) Farida Thamrin saat puncak acara BCOMMS 2024 pada Kamis 7 Maret 2024. --

"PTBA senantiasa menjalankan prinsip keberlanjutan dalam aktivitas bisnis perusahaan. Penghargaan ini menjadi penambah semangat kami untuk terus berkontribusi dalam pemberdayaan masyarakat," ujar Niko.

BCOMSS 2024 adalah ajang yang mengapresiasi kinerja Komunikasi dan Tanggung Jawab Sosial & Lingkungan (TJSL) berkelanjutan dari seluruh korporasi BUMN serta anak perusahaan BUMN.

Penyelenggaraan BCOMMS 2024 bertujuan memberikan pemahaman bahwa program komunikasi dan TJSL dari setiap BUMN harus selaras dengan komitmen Kementerian BUMN, sehingga setiap BUMN dapat terus memberikan dampak positif bagi masyarakat.

BACA JUGA:Pj Gubernur Agus Fatoni dan Pj Ketua TP PKK Tyas Fatoni Buka Bazar Ramadhan dan Pasar Murah

BACA JUGA:Resep Viral Nasi Goreng Rice Cooker, Inovasi Menu Sahur Simple yang Sat-set

Dalam sambutannya pada puncak acara BCOMMS 2024, Menteri BUMN Erick Thohir mengatakan bahwa BCOMMS yang sudah memasuki tahun keempat, merupakan salah satu upaya BUMN dalam meningkatkan transparansi terhadap publik.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: