Kapolsek Tanjung Batu, Dampingi Bupati Ogan Ilir Jumpai Warga Korban Banjir di Kecamatan Payaraman

Kapolsek Tanjung Batu, Dampingi Bupati Ogan Ilir Jumpai Warga Korban Banjir di Kecamatan Payaraman

Kapolsek Tanjung Batu, AKP Sondi Fraguna, mendampingi Bupati Ogan Ilir, Panca Wijaya Akbar, saat meninju lokasi banjir di Kecamatan Payaraman, Jumat, 8 Maret 2024.--

OGAN ILIR, SUMEKS.CO - Bupati Ogan Ilir, Panca Wijaya Akbar, menjumpai langsung warga Desa Serikembang 1 dan Desa Serikembang 2 Kecamatan Payaraman yang menjadi korban banjir, Jumat, 8 Maret 2024.

Kunjungan Bupati Ogan Ilir bersama sejumlah pejabat Pemkab Ogan Ilir tersebut, didampingi langsung Kapolsek Tanjung Batu, AKP Sondi Fraguna. Karena, lokasi banjir ini merupakan wilayah hukum Polsek Tanjung Batu. 

Kapolsek menyebut, bahwa berdasarkan hasil tinjauan di lapangan, bahwa situasi di lokasi banjir dalam keadaan kondusif. Pihaknya juga menyiagakan personel, untuk mengantisipasi hal-hal yang tidak diinginkan.

"Personel kita siagakan jikalau ada hal-hal yang tidak diinginkan kemungkinan terjadi di lokasi," ungkapnya. 

BACA JUGA:Air Sungai Meluap, Warga Ogan Ilir Ramai-Ramai Menangkul Ikan

BACA JUGA:76 Rumah di Desa Soak Batok Terendam Banjir, BPBD Ogan Ilir Tak Dirikan Tenda Darurat, Dirasa Belum Perlu

Sementara itu, Bupati Ogan Ilir, Panca Wijaya Akbar mengungkapkan, bahwa banjir yang melanda Desa Serikembang 1 dan Desa Serikembang 2 ini, disebabkan oleh luapan anak sungai ke pemukiman masyarakat.

Mendapatkan laporan dari Kepala Desa setempat, Bupati pun langsung meninjau lokasi banjir, serta memberikan bantuan kepada para korban yang terdampak banjir di Desa Serikembang 1 dan Desa Serikembang 2.

"Kita bawa bantuan berupa selimut, makanan siap saji, tikar, sembako, dan pakaian," ungkapnya. 

Dalam kesempatan tersebut, Bupati menginstruksikan kepada Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Ogan Ilir, supaya mendirikan dapur umum. 

BACA JUGA:Air Sungai Meluap, Warga Ogan Ilir Ramai-Ramai Menangkul Ikan

BACA JUGA:Satu Pekan 4 Dusun di Kayuagung OKI Terendam Banjir, Warga Lakukan Ini

"Pembuatan dapur umum sebanyak tiga tempat dilokasi yang terdampak banjir, sehari disediakan sebanyak 450 porsi dikalikan tiga kali, artinya 1.350 porsi disediakan," paparnya. 

Lalu, menyiapkan lokasi pengungsi bagi masyarakat yang terdampak banjir di Balai Desa Serikembang I Kecamatan Payaraman. Selain itu, lokasi pengungsian juga disediakan di Balai Desa Seri Tanjung Kecamatan Tanjung Batu.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: