Pemilu 2024 di Sumsel Akan Dibarengi Hujan Lebat, Panitia TPS Diminta Waspada, BMKG: Perlu Rekayasa Lingkungan
BMKG memprediksi akan turun hujan saat pemilu 2024 di Sumsel--
PALEMBANG, SUMEKS.CO - Pemilihan Umum (Pemilu) di Sumatera Selatan (Sumsel) besok, 14 Januari 2024, diprediksi bakal dibarengi dengan turunnya hujan lebat.
Hal itu berdasarkan perkiraan cuaca yang diprediksi Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) Sultan Mahmud Badaruddin (SMB) II Palembang.
Koordinator Bidang Observasi dan Informasi BMKG SMB II Palembang Sinta Andayani mengungkapkan, saat Pemilu 2024 berlangsung diprediksi akan mengalami hujan dengan intensitas sedang hingga deras.
"Berdasarkan update data terkini, wilayah Palembang berpotensi hujan dengan intensitas sedang hingga lebat saat hari pencoblosan pemilu," kata Sinta.
BACA JUGA:Pj Gubernur Sumsel Nyoblos di TPS 35 Demang Lebar Daun, Tak Jauh dari Griya Agung
Berdasarkan prediksi cuaca tersebut, Sinta mengimbau kepada panitia agar lebih waspada karena dikhawatirkan hujan yang terjadi menyebabkan terganggunya aktivitas pencoblos.
Selain itu, Sinta juga meminta agar panitia mempersiapkan tempat pemungutan suara (TPS) agar aman dari hujan dan genangan air, termasuk membuat rekayasa lingkungan.
"Ya, perlu dipersiapkan agar tak mengganggu proses berlangsungnya pemilu," imbuh Sinta.
Sementara itu, Sinta turut menjelaskan hujan terjadi akibat pola angin belokan dan konvergen di sekitar wilayah Sumsel.
BACA JUGA:BMKG Memprakirakan 55 Persen ZOM Memasuki Musim Penghujan, Sumsel Berpotensi Hujan Sedang - Lebat
Hal itu menyebabkan pertumbuhan awan hujan yang cukup signifikan dari monsun Asia yang memicu perkiraan terjadi hujan deras.
Kendati demikian, Sinta mengimbau warga agar tidak terlalu khawatir akan potensi hujan deras tersebut.
"Meski hujan, masyarakat tetap harus menggunakan hak pilihnya dan melaksanakan pesta demokrasi dengan baik," imbuh Sinta.
Sementara itu, Berdasarkan prediksi kondisi global, regional, dan probabilistik model diprakirakan potensi hujan dengan intensitas sedang hingga lebat terdapat di wilayah:
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: