Menanti Kehadiran Smartphone Teranyar Poco, X6 Neo dan F6: Cek Spesifikasinya!

Menanti Kehadiran Smartphone Teranyar Poco, X6 Neo dan F6: Cek Spesifikasinya!

Poco X6 Neo dan Poco F6--dok:Sumeks.co

Salah satunya Poco X6 Neo diproyeksikan akan menggandeng layar AMOLED berdimensi 6,67 inci dengan refresh rate 120 Hz dan ditenagai pada prosesor chipset SoC MediaTek Dimensity 6080.

BACA JUGA:Duel Antara Smartphone Xiaomi, Redmi 13C vs Poco C65 Mana yang Lebih Unggul?

Smartphone ini juga digadang-gadang akan mengusung sumber daya yang besar yakni 5.000 mAh dengan dukungan fast charging atau pengisian cepat 33 watt.

Serta slot jack audio 3,5 mm dan dilengkapi ketahanan dengan sertifikasi IP54 untuk tangguh terhadap percikan air dan debu.

Berdasarkan indikasi bahwa Poco X6 Neo mungkin merupakan versi rebranded dari Redmi Note 13R Pro, sangat mungkin bahwa ponsel tersebut akan memiliki spesifikasi yang serupa atau bahkan memiliki kesamaan pada desain.

Sementara itu, varian lainnya Poco F6 diyakini akan menjadi pesaing serius dari Redmi Note 13 Turbo, smartphone lain yang masih dalam tahap pengembangan.

BACA JUGA:Segera Hadir Awal Februari 2024, POCO M6 Pro Bikin Poco Fans Gak Sabar! Apa Saja Spesifikasinya?

Diproyeksikan bahwa Poco F6 akan membawa SoC yang disebut ‘SM8635’ sebuah prosesor chipset Snapdragon Qualcomm.

Diperkirakan akan berada di antara Snapdragon 8 Plus Gen 1 atau Snapdragon 8 Gen 2 dalam hal kinerja.

Jadwal Rilis dan Perkiraan Harga 

Untuk jadwal perilisan Poco F6 diprediksi akan berlangsung di India pada bulan Juli 2024, menambahkan antusiasme penggemar terhadap pecinta smartphone terbaru mereka dari Poco.

BACA JUGA: Dibekali Chipset Dimensity 833 Ultra, Poco X6 Pro 5G Libas Berbagai Ketangguhan Rilis 1 Februari 2024

Pada bulan ini juga, Poco telah menghadirkan serangkaian perangkat unggulan mereka termasuk model X6 5G dan X6 Pro 5G bersama dengan model seri M6 Pro, kepada para penggemar yang ada di Indonesia.

Menanti akan kehadiran dari kedua smartphone terbaru Poco, X6 Neo dan F6 tentu sangat menarik untuk ditunggu.

 Smartphone Poco X6 Neo yang sudah mengusung prosesor chipset SoC MediaTek Dimensity 6080, layar AMOLED 6,67 inci ditawarkan dengan harga Rp3,9 jutaan.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: