Jalur Musi Rawas Lancar, Hati-Hati Pohon Tumbang, Pengendara Diminta Tetap Waspada

Jalur Musi Rawas Lancar, Hati-Hati Pohon Tumbang, Pengendara Diminta Tetap Waspada

Pohon tumbang akibat angin disertai hujan deras di Jalan Lintas Sumatera (Jalinsum), tepatnya di Desa Kebur. Pengendara diimbau untuk tetap waspada. Foto: dokumen/sumeks.co--

MUSI RAWAS, SUMEKS.CO - Hujan deras disertai angin kencang masih terjadi di sejumlah wilayah MUSI RAWAS (Mura)-Lubuklinggau-Muratara (MLM). 

Seluruh warga diminta tetap waspada, terutama para pengendara saat melintasi jalan saat cuaca kurang memungkinkan.

Anomali perubahan cuaca akhir akhir ini semakin menunjukan eksistensi. Mulai dari bencana banjir, longor, angin hingga pohon tumbang.

Kapolres Mura AKBP Andi supriadi melalui Kasat Lantas Polres Mura AKP Saharudin saat dikonfirmasi Minggu 28 Januari 2024 mengungkapkan, seluruh pengguna jalan yang melintas jalur Mura-Empat Lawang, Mura-Muba, Mura-Pali harus lebih waspada dan update informasi dan tetap patuhi aturan lalu lintas.

BACA JUGA:Hindari Jalan Ini, Pohon Tumbang Akses Muara Enim - OKU Terganggu

Untuk jalur Mura-Muba, Pali-Mura, Empat Lawang Mura saat ini lancar dan bisa dilintasi. Namun semalam memang sempat terjadi insident pohon tumbang. 

"Itu di wilayah TPK jalur Mura-Empat lawang, tapi anggota Satlantas langsung turun melakukan evakuasi pohon tumbang bersama warga. Jadi kita minta pengguna jalan tetap berhati hati," bebernya.

Pihaknya mengaku, jika sebelumnya memang terjadi banjir di wilayah Lakitan hingga wilayah Muba yang menggenangi akses jalan lintas kabupaten tersebut. Sehingga akses penghubung itu sempat di tutup. 

"Selain banjirnya menggenangi jalan, jadi kemarin memang akses sempat di tutup sementara. Karena jalan banjir dan mobil yang melintas menimbulkan gelombang sehingga menimbulkan ke khawatiran terhadap bangunan bangunan milik warga," tegasnya.

BACA JUGA:Tersapu Angin Kencang, Atap Rumah Warga di Prabumulih Melayang, Pohon Tumbang

Namun untuk tiga jalur utama di wilayah Kabupaten Mura ini sudah di buka secara normal. AKP Saharudin juga menhinformasikan, bagi pengguna jalan jalur Mura-Pali juga diminta untuk berhati hati saat melintas.

"Karena di jalur itu ada jembatan kecil dari besi, takunya ya licin dan kerusakan hanya di Sekitar jembatan itu saja, selebihnya akses sudah bagus," timpalnya.

Terkait informasi banjir yang terjadi di wilayah, Muara Enim hingga Lahat, yang diprediksi juga akan berdampak ke aliran Sungai Musi di Kabupaten Mura-Muba yang sewaktu waktu bisa kembali meluap, pihak kepolisian Polres Mura menegaskan, belum menimbulkan dampak untuk arus lalu lintas.

"Untuk saat ini belum berdampk ke wilayah Mura, untuk akses lalulintas di wilayah kita masih lancar. Setiap pengguna jalan kita minta lebih waspada, jangan berkendara saat cuaca tidak bagus," tutupnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: