Toyota Veloz dan Avanza Hybrid Terbaru Siap Mengaspal Juni 2024

Toyota Veloz dan Avanza Hybrid Terbaru Siap Mengaspal Juni 2024

Toyota Avanza terbaru siap meramaikan pasar otomotif Indonesia pertengahan tahun 2024.--dok : sumsek.co

SUMEKS.CO -  Kabar terbaru. Toyota Veloz dan Avanza Hybrid diprediksi bakal mengaspal di pasar otomotif Indonesia Juni 2024.

Kedatangan varian terbaru, berjenis hybrid ini tentu sangat dinanti konsumen.

Apalagi, menurut kabar beredar varian terbaru Toyota Veloz dan Avanza Hybrid tersebut dijual dengan harga yang ramah di kantong.

Sempat  beredar kabar jika pemerintah akan mengambil kebijakan subsidi bagi Agen Tunggal Pemegang Merek (ATPM) otomotif yang memproduksi mobil jenis hybird.

BACA JUGA:Toyota Avanza Veloz X Urban Bakal Mengaspal, Berikut Tampilan Terbaru yang Kian Memikat

Termasuklah PT Toyota Motor Manufacture Indonesia yang menjadi 1 dari 13 ATPM di Indonesia.

Beberapa sumber menyebutkan jika wacana Toyota Veloz dan Avanza Hybrid dengan system elektrifikasi segera terwujud.

Pihak pabrikan Toyota enggan memberikan jawab secara resmi. Namun bocoran spesifikasi Toyota Veloz dan Avanza Hybrid 2024 tidak akan berbeda jauh dengan Yaris Cross Hybrid.

Kekuatan Toyota Veloz dan Avanza Hybrid tahun 2024 disebut-sebut bersumber dari baterai lithium-ion.  Sematan baterai ini mampu menghasilkan tenaga pacu sebesar 90hp dan torsi 12 Nm.

BACA JUGA:Simak Persaingan Kenyamanan Mitsubishi Xpander 2023 Vs Toyota Veloz 2023 dalam Perjalanan Jauh

Banyak berspekulasi menggunakan mesin yang sama dengan Yaris Cross yaitu 2NR-VEX. Mesin dengan siklus dapur pacu dari motor listrik Atkinson.

Setidaknya pihak Toyota meminta calon konsumen mobil sejuta ummat agar bersabar.

Para pecinta mobil kelas MPV yang masuk kelas B dengan harga kisaran Rp 300 jutaan mencoba menebak-nebak kapankan Toyota Veloz dan Avanza Hybrid meluncur ke pasar otomotif Indonesia.

Beredar kabar juga jika Toyota Jepang masih menunggu kebijakan pemerintah Indonesia.

BACA JUGA: Toyota Avanza Veloz Berhasil Curi Hati Konsumen di Indonesia, Cek Apa Saja Keunggulannya!

Khususnya keputusan pemerintah indonesia tentang adanya subsidi khusus mobil hybrid.

Selain bakal meluncurkan Toyota Veloz dan Avanza Hybrid, Toyota juga mengumumkan kenaikan harga jual off the road (OTR) untuk varian Toyota Veloz dan Avanza Hybrid per Januari 2024.

Namun sebelum masuk ke Toyota Veloz dan Avanza Hybrid terbaru, seperti dilansir  situs resmi toyota.astra.co.id, ada sedikit kenaikan harga jual off the road (OTR) untuk varian Toyota Veloz dan Avanza Hybrid.

Untuk OTR di wilayah Jakarta, calon pembeli harus menambahkan bajet beli.

BACA JUGA:Intip Ketangguhan New Toyota Fortuner VRZ, SUV yang Siap Melibas Jalanan di Indonesia

Harga mobil Toyota Veloz dan Avanza Hybrid tahun 2024 ada kenaikan sekitar hingga Rp 2 jutaan.

Kenaikan harga tiap tipenya mencapai Rp 2 juta dibandingkan harga sebelumnya atau Desember 2023.

Untuk gambaran, harga Toyota Avanza dijual mulai Rp 237,1 juta sampai Rp 274,5 juta on the road (OTR) Jakarta di bulan Januari 2024.

Sang adik kembar Toyota Avanza, Daihatsu Xenia, harga OTR untuk wilayah Jakarta dipatok kisaran yang sebelumnya dibanderol Rp 235,1 juta hingga Rp 272,5 juta.

BACA JUGA:UPDATE! Versi Teranyar Mobil-Mobil Toyota yang Akan Masuk ke Pasar Otomotif Indonesia 2024

Sedangkan type Toyota Veloz harga terbarunya dibandrol mulai Rp 290,7 juta hingga Rp 337,3 juta OTR Jakarta.

Adapun sebelumnya Toyota Veloz tipe termurah dijual mulai Rp 288,7 juta hingga Rp 335,3 juta OTR Jakarta.(*)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: