BMKG Imbau Masyarakat Waspada Cuaca Ekstrem di Sumsel, Berlangsung hingga Besok

BMKG Imbau Masyarakat Waspada Cuaca Ekstrem di Sumsel, Berlangsung hingga Besok

BMKG perkirakan cuaca ekstrem di Sumsel berlangsung hingga besok 14 Januari 2024 masyarakat diimbau waspada. Foto ilustrasi: dokumen/sumeks.co--

PALEMBANG, SUMEKS.CO - Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) Provinsi Sumatera Selatan (Sumsel) memperkirakan kondisi cuaca ekstrem berlangsung hingga besok 14 Januari 2024.

Hal tersebut diungkapkan Kepala Stasiun Meteorologi Sultan Mahmud Badaruddin II Palembang, Siswanto MSi melalui keterangannya kepada awak media pada Sabtu 13 Januari 2024.

"Berdasarkan pantauan radar hingga tiga hari ke depan, hampir sebagian wilayah di Sumsel bakal diguyur hujan dengan intensitas sedang hingga deras," ungkapnya. 

Siswanto menjelaskan, saat ini adanya pola pembelokan arah angin dan pola pertemuan angin terjadi di sebagian besar wilayah Sumatera Selatan. 

BACA JUGA:Begini Kondisi Kota Palembang Usai Hujan Deras yang Turun Sejak Dini Hari

"Pola belokan angin ini menghasilkan perlambatan kecepatan angin, menyebabkan penumpukan massa udara yang kaya uap air. Tentunya hal ni membentuk pertumbuhan awan konvektif yang berpotensi menyebabkan hujan sedang hingga lebat," jelasnya. 

Lanjut Siswanto menuturkan, pihaknya terus memantau perkembangan dinamika atmosfer. 

"Diperkirakan, potensi cuaca ekstrem akan tetap intens di sebagian besar wilayah Sumatera Selatan hingga besok 14 Januari 2024," tuturnya. 

Oleh karena itu, Siswanto mengatakan dalam hal ini BMKG Sumsel mengimbau masyarakat agar tetap waspada.

BACA JUGA:Perlu Diketahui, Inilah 8 Manfaat Membiarkan Anak Bermain dan Mandi Air Hujan

"Masyarakat diminta untuk terus waspada terhadap dampak cuaca ekstrem seperti banjir, genangan air, banjir bandang, dan longsoran material, terutama di daerah dataran tinggi atau perbukitan dengan lereng terjal dan formasi batuan yang labil atau tidak kompak," imbaunya. 

Kendati itu, Siswanto memastikan BMKG secara rutin akan terus memperbarui informasi prakiraan cuaca untuk masyarakat. 

Informasi ini disampaikan melalui laman media sosial, WhatsApp, dan situs resmi BMKG.

"Saya meminta kerja sama kepada masyarakat Sumsel diharapkan selalu memeriksa informasi cuaca secara teratur, baik saat berada di rumah maupun dalam perjalanan, guna mempermudah kelancaran aktivitas," tukasnya. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: