Entaskan Kemiskinan Ekstrem, Ini yang Dilakukan Dirjen Perumahan Kementerian PUPR di Prabumulih
Penanganan pengentasan kemiskinan ekstrem di Kota Prabumulih, Kementerian PUPR Republik Indonesia melaksanakan pemasangan Peneng dan baut topping off. Foto: Dian/sumeks.co--
PRABUMULIH, SUMEKS.CO - Dalam rangka penanganan pengentasan kemiskinan ekstrem di Kota PRABUMULIH, Direktur Jenderal Perumahan Kementerian PUPR Republik Indonesia melaksanakan pemasangan Peneng dan baut topping off.
Selain itu juga terjun langsung ke lokasi Pembangunan Rumah Inti Tumbuh Tahan Gempa (RITTA) yang ada di Kelurahan Sukaraja, Kecamatan Prabumulih Selatan, Kota Prabumulih, Rabu 10 Januari 2024.
Pembangunan RITTA merupakan pembangunan Pilot Project di Kelurahan Sukaraja, Kecamatan Prabumulih Selatan, kota Prabumulih.
Dimana Rumah Inti Tumbuh Tahan Gempa diperuntukan untuk masyarakat memiliki penghasilan rendah seperti komunitas pemulung, disabilitas, kuli panggul, sol sepatu dan ukang becak.
BACA JUGA:Aksi Cepat, Usai Tinjau Langsung Jalan Amblas, Ratu Dewa Beri Waktu 3 Hari ke Dinas PUPR
Adapun rumah yang dibangun menggunakan struktur RISHA (Rumah Instan Sederhana Sehat).
Yang ke depannya dapat dikembangkan rumah tersebut bagian depan dan belakang dengan kerjasama Kemitraan antara pembangunan rumah dari Kementrian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat, Pemerintah Kota Prabumulih penyediaan lahan, dan PT Bank Syariah Indonesia Tbk (BSI)
Dirjen Perumahan dan Permukiman Kementerian PUPR RI, Iwan Suprijanto disela-sela peninjauan RITTA menyebutkan, rumah yang terbangun di depan kita, ini merupakan sebuah wujud kolaborasi yang luar biasa.
"Saya sangat mengapresiasi pemerintah kota menyiapkan lahan sebagai bentuk kewajiban keadilan negara," sebutnya.
BACA JUGA:Kembali Didakwa Kasus Suap Proyek, Mantan Kadis PUPR Muba Ini Melawan!
Dijelaskan Iwan, terdapat 2 tahapan pembangunan RITTA yakni tahap 1 telah terbangun 4 unit dan 60 unit dalam proses pembangunan tahap 2, Perumahan RITTA sendiri memiliki volume 6x3 meter (type 18 M 2) dengan jumlah bantuan Rp35 juta per unit rumah.
PJ Wali Kota Prabumulih, H Elman ST MM juga mengucapkan terima kasih atas bantuan Rumah Inti Tumbuh Tahan Gempa (RITTA). "Semoga bermanfaat untuk masyarakat," tutupnya. (chy)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: