10 Pengguna Hatsu Papan Atas di Anime Hunter X Hunter, Teknik Hatsu Milik Siapa yang Tak Terkalahkan?

10 Pengguna Hatsu Papan Atas di Anime Hunter X Hunter, Teknik Hatsu Milik Siapa yang Tak Terkalahkan?

Anime Hunter X Hunter, yang banyak digemari penyuka film animasi.--net

SUMEKS.CO - Hatsu adalah kemampuan paling penting dalam dunia Hunter x Hunter, sebab dengan Hatsu seorang Hunter dapat memanipulasi energi kehidupannya untuk digunakan sebagai kekuatan.

Meskipun Hatsu tidak digunakan oleh masyarakat luas, tapi seorang Hunter profesional  dalam dunia Hunter x Hunter wajib belajar menggunakannya.

Konsep Hatsu diperkenalkan selama arc Green Island, di mana Gon dan Killua mempelajari teknik tersebut di bawah pengawasan Biscuit Kruger.

Seseorang yang memiliki Hatsu paling kuat memiliki kemampuan yang membuat mereka hampir mustahil untuk dihentikan dalam pertempuran. Siapa sajakah pemilik Hatsu terkuat.

BACA JUGA: Hunter x Hunter: 10 Karakter yang Bisa Mengalahkan Chrollo Lucilfer

1. Meruem

Raja Meruem adalah Semut Chimera terkuat dan makhluk paling mematikan di seluruh seri Hunter x Hunter hingga saat ini. Sebagai puncak evolusi, keahlian dan kapasitas belajar Meruem melampaui manusia.

Teknik Sintesis Aura Spesialis miliknya dapat terus meningkatkan reservoir Nen miliknya, membuat potensinya menjadi tidak terbatas.

Raja Meruem dapat bertahan dari serangan Hatsu Netero yang intens. Setelah menyerap esensi Shaiapouf dan Youpi, kekuatan Meruem berevolusi ke titik di mana tidak ada manusia yang bisa berharap untuk mengalahkannya dalam pertempuran langsung. 

BACA JUGA:Hunter X Hunter : Penjelasan Kekuatan Hisoka Morrow, Sang Badut Sosiopat yang Gila Membunuh!

Tidak diragukan lagi Meruem akan menjadi tak terbendung jika bukan karena racun rahasia dari Netero.

2. Netero

Netero adalah ketua asosiasin Hunter ke-12 dan pernah menjadi petarung terkuat di dunia, kemampuan Hatsu Netero sungguh mengerikan. 

Meski terlahir sebagai Kyoka, Netero juga dapat menggunakan keahliannya dalam Hoshutsu, Henka, Sousa, dan Gugenka saat menggunakan Bodhisattva Guanyin Tipe 100 miliknya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: