Saat Gempa Orang Jepang Mode Kalem Tidak Panik, Netizen Bandingkan Konoha: Kalau Disini Diam di Gedung Mati

Saat Gempa Orang Jepang Mode Kalem Tidak Panik, Netizen Bandingkan Konoha: Kalau Disini Diam di Gedung Mati

Saat gempa orang jepang mode kalem tidak panik. foto: @ari.gofanda/sumeks.co.--

TOKYO, SUMEKS.CO - Netizen tanah air membandingkan sikap orang Jepang saat menghadapi gempa

Video diposting TKW Indonesia di Jepang @ari.gofanda orang Jepang di sebuah swalayan, terpantau Selasa, 2 Januari 2023.

Warga Jepang tidak berlarian atau teriak panik, hanya mencari tempat-tempat aman di super market itu. 

Diketahui gempa7,6 magnitudo di Jepang itu dikabarkan memicu tsunami.

BACA JUGA:Jepang Diguncang Gempa 7,6 Magnitudo, Daerah Terkena Dampak Porak Poranda

Namun Kota Toyama di Prefektur Toyama melaporkan tsunami hanya setinggi 0,8 meter, data dilaporkan, Selasa, 2 Januari 2023.

Di postingan Ari Gofanda itu netizen memberikan komentar:

“Gempa di Jepang orang²nya Mode Calm, keren sih ini... jadi gak panikan kek di kita....” komentar akun @Uda Juna.

Komentar Udah ini langsung ditanggapi akun @xeijzr yang mengatakan, wajar orang Indonesia panik saat gempa.

BACA JUGA:Jepang Diguncang Gempa Dahsyat, Gelombang Tsunami Setinggi 3 Meter Terjang Niigata dan Toyama

“Gimana nggak panik, secara gedung mall di Indonesia rapuh2, ya kali stay di dalam, mau mati loo”, selorohnya.

Akun @vayola store membenarkan bahwa Jepang memiliki teknologi bangunan gempa yang canggih: 

“Iya disana teknologinya oke, makanya pada tenang, kalo di Indo kita tenang malah tenang dalam surga ada,” cetusnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: