Konsolidasi ke Ogan Ilir, TKD Prabowo-Gibran Provinsi Sumsel Optimis Raih Kemenangan 60 Persen

Konsolidasi ke Ogan Ilir, TKD Prabowo-Gibran Provinsi Sumsel Optimis Raih Kemenangan 60 Persen

Ketua TKD Prabowo-Gibran Provinsi Sumsel, Mawardi Yahya, memimpin konsolidasi ke TKD Kabupaten Ogan Ilir di Halaman Kantor Partai Gerindra Kabupaten Ogan Ilir, Jumat, 29 Desember 2023.--

OGAN ILIR, SUMEKS.CO - Tim Kampanye Daerah (TKD) Prabowo-Gibran Provinsi Sumsel, melakukan konsolidasi dengan TKD Kabupaten Ogan Ilir, Jumat, 29 Desember 2023.

Konsolidasi TKD Prabowo-Gibran Provinsi Sumsel dengan TKD Prabowo-Gibran Kabupaten Ogan Ilir ini berpusat di Lapangan Kantor Gerindra Kabupaten Ogan Ilir. 

Dalam kesempatan tersebut, Ketua TKD Prabowo-Gibran Provinsi Sumsel, Mawardi Yahya menegaskan, bahwa pihaknya menargetkan 60 persen suara untuk Prabowo-Gibran. 

BACA JUGA:Parpol Koalisi Indonesia Maju Bertekad Menangkan Prabowo-Gibran di Ogan Ilir, Ini Target Perolehan Suaranya

"Kita optimis memenangkan pasangan Prabowo-Gibran di Provinsi Sumsel, targetnya 60 persen. Kita lihat euforia masyarakat setiap kali acara konsolidasi," ungkapnya. 

Mawardi mengatakan, pada konsolidasi TKD Prabowo-Gibran Provinsi Sumsel dengan TKD Kabupaten Ogan Ilir ini, merupakan titik ke-16 yang dilakukan oleh TKD Prabowo-Gibran Sumsel.

"Caleg kita kan ribuan di Provinsi Sumsel ini, jadi silahkan bagi para Caleg untuk membawa nama Capres dan Cawapres Prabowo dan Gibran," katanya lagi. 

BACA JUGA:TKD Prabowo-Gibran Optimis Peroleh 70 Persen Suara di Kabupaten OKI

Terpisah, Ketua TKD Prabowo-Gibran Kabupaten Ogan Ilir, Aswan Mufti mengatakan, bahwa TKD Kabupaten Ogan Ilir optimis akan memenangkan pasangan Prabowo-Gibran di Kabupaten Ogan Ilir. 

"Kita yakin bahwa suara Prabowo-Gibran di Kabupaten Ogan Ilir bahkan sampai 70 persen," katanya.

Menurut Aswan, target yang dipasang oleh TKD Prabowo-Gibran Kabupaten Ogan Ilir bisa terealisasi, pasalnya suara untuk pasangan Prabowo-Gibran pastinya akan mendapatkan dukungan dari Presiden Joko Widodo. 

BACA JUGA:Ridho Yahya Ditunjuk Sebagai Ketua Tim Pemenangan Prabowo-Gibran Prabumulih

"Karena kan Gibran itu merupakan anak Pak Jokowi. Kita yakinlah, suara pendukung Jokowi beralih ke pasangan Prabowo-Gibran," paparnya. 

Aswan juga meyakinkan, bahwa Pemilihan Presiden tahun 2024 akan berlangsung satu putaran saja.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: