6 Rahasia Desain Dapur Minimalis Ala Korea, Bikin Emak-Emak Milenial Betah Didapur Seharian

6 Rahasia Desain Dapur Minimalis Ala Korea, Bikin Emak-Emak Milenial Betah Didapur Seharian

Konsep desain dapur minimalis ala Korea yang jadi impian emak-emak milenial.--

SUMEKS.CO - Segala hal yang berhubungan dengan Korea saat ini cukup diminati beberapa waktu belakangan ini, terutama bagi kaum emak-emak milenial.

Konsep ala-ala Korea digandrungi kaum emak-emak Milenial saat ini mulai dari fashion mode, skincare, bahkan hingga ke urusan dapur sekalipun seperti masakan khas Korea.

Khususnya, para penggemar drama asal negeri ginseng ini cukup familiar dengan konsep atau desain interior rumahnya yang ciamik, hingga bikin penasaran untuk ditiru.

Termasuk diantaranya yakni desain dapur minimalis ala Korea, yang bakal membuat betah serta menambah semangat Anda untuk memasak di dapur.

BACA JUGA:7 Pilihan Warna Hijau untuk Kitchen Set, Bikin Dapur Minimalis Terkesan Lebih Cerah dan Segar

Dalam artikel berikut ini, bakal mengungkap beberapa rahasia dibalik ciamiknya desain dapur ala-ala Korea yang bisa jadi inspirasi Anda.

Berikut ini akan dibeberkan 6 konsep rahasia dapur minimalis ala Korea, yang dirangkum SUMEKS.CO dari beberapa sumber, Rabu 15 November 2023.

1. Desain dapur mewah ala Korea

Desai dapur yang satu ini layak untuk dipertimbangkan, konsep interior dapur ala Korea yang nampak berkelas dan nyaman digunakan.

BACA JUGA:Mau Coba? Ini 8 Pilihan Keramik Dapur Minimalis Anti Mainstream, Makan Bersama Serasa di Restoran

Meski terkesan mewah dan berkelas, tidak membuat kantong Anda jebol dan menguras tabungan Anda.

Cukup dipadukan dengan sentuhan warna putih dan abu-abu pada interior dapur dan perlengkapan dapur hunian anda.

Lemari kabinet yang diselingi alat penyedot asap di bagian tengah juga menjadi sentuhan yang cukup dekoratif. 

2. Desain dapur Korea natural

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: