7 Desain Rumah Panggung Minimalis Modern Terbaru 2023, Tak Hanya Elegan Tapi Juga Anti Badai dan Cuaca Ekstrem

7 Desain Rumah Panggung Minimalis Modern Terbaru 2023, Tak Hanya Elegan Tapi Juga Anti Badai dan Cuaca Ekstrem

Desain rumah panggung minimalis terbaru 2023 anti badai ekstrem--

SUMEKS.CO - Menjelang akhir tahun, biasanya cuaca sudah memasuki musim penghujan. Hal ini membuat pemilik rumah yang berada didataran rendah menjadi was-was akan datangnya banjir secara tiba-tiba.

Rumah panggung menjadi alternatif saat memasuki musim penghujan. Terlebih, jika rumah yang ditempati berada didataran rendah.

Pasalnya, dengan desain yang memiliki tiang penyanggah, rumah panggung akan lebih aman dari bencana banjir.

Namun, rumah panggung kini tak hanya dijadikan untuk berlindung dari bencana banjir. Akan tetapi, dengan polesan desain minimalis modern bakal menambah hunian terlihat lebih eksotis.

BACA JUGA:Unik dan Menarik, 10 Desain Rumah Panggung Minimalis Ala Pedesaan, Nomor 8 Bikin Hunian Tambah Adem

Ya, seperti dikutip dari berbagai sumber yang membahas tentang desain properti, berikut ini rekomendasi konsep rumah panggung anti banjir dan badai ekstrem.

1. Rumah Panggung Modern Beton Atap Datar

Inspirasi desain rumah panggung modern beton yang pertama memiliki atap datar bertingkat dengan tangga di bagian depan. 

Selain anti banjir, pemilihan atap datar pada hunian ini membantu menghemat biaya pembuatannya dan dapat dimodifikasi menjadi rooftop.

BACA JUGA:Bikin Tambah Nyaman, Ini 6 Rekomendasi Desain Rumah Panggung yang Unik dan Nyentrik, Cocok Buat Pengantin Baru

Jika ingin mencoba desain ini, pastikan Anda memiliki lahan cukup luas karena bentuk rumah melebar ke samping.

2. Modern Beton Dinding Kaca

Kesan megah dan kokoh begitu terasa dari rumah panggung modern beton satu ini. Tiang-tiang yang menopangnya dibuat dengan diameter besar sehingga nampak kuat.

Tangga semen lebar di bagian samping memberi kesan terbuka pada tamu yang datang. Untuk bagian dinding, rumah ini banyak menggunakan pintu kaca sehingga area dalam tampak besar.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: