Warkop Wedangan, Pelopor Minuman Rempah di Palembang Bakal Buka Cabang Kedua Disini

Warkop Wedangan, Pelopor Minuman Rempah di Palembang Bakal Buka Cabang Kedua Disini

Warkop Wedangan Rempah yang ada di Komplek Poligon Abadi, Gandus, Kota Palembang.-Suci-

SUMEKS.COWarkop Wedangan bisa disebut pelopor kedai yang menjual minuman rempah di Kota Palembang.

Minuman hasil racikan rempah-rempah tidak begitu populer di masyarakat Sumatera Selatan, khususnya Palembang. Berbeda dengan kopi dan teh yang sudah menjadi minuman sehari-hari.

Namun Wedangan Rempah telah mengenalkan berbagai minuman hasil olahan rempah ke masyarakat luas.

Nah, tempat unik satu ini akan segera membuka cabang keduanya di Jalan Hulubalang 1  Bukit Lama Palembang, mengingat tingginya animo masyarakat untuk mencicipi menu yang disajikan.

BACA JUGA: Pertama di Palembang, Warkop Wedangan Rempah Sajikan Menu yang Tak Biasa

Kedai kedua ini akan dibuat lebih luas, lebih aesthetic dengan wajah baru dan akan membuat pengunjung lebih betah menikmati racikan rempah yang menghangatkan.

Pemilik Warkop Wedangan Rempah, Dedy Sutendy menjelaskan bahwa usaha ini termasuk peluang besar karena saat ini belum banyak yang menjual minuman rempah.

“Peluang dan ramai karena di Palembang sendiri belum banyak yang menjual minuman rempah lengkap karena biasanya paling-paling bandrek,” kata Dedy.

Lebih lanjut Dedy juga menyebut bahwa Warkop Wedang pertama terbilang baru dan karena memang banyak peminatnya sehingga akan membuka cabang kedua yang ada di daerah Bukit.

BACA JUGA:Terbaru di Palembang, Toko Kopi Karja Baroe Sajikan Konsep Lawas

“Cabang pertama sudah buka sejak 1 Juni 2023 dan untuk cabang keduanya masih dalam proses pembukaan,” jelasnya kepada SUMEKS.CO pada 10 November 2023.

Selain itu dari banyaknya minuman rempah yang tersedia di Warkop Wedangan Rempah, dia menyebutkan bahwa ada beberapa minuman rempah yang sering dipilih dan dipesan oleh pegunjung.

“Sebenarnya laris tapi yang paling banyak itu  minuman rempah dan pegelinu,” tukasnya.

Untuk informasi lokasi pertama dari Warkop Wedangan Rempah ini berada di Jalan Alamsyah Ratu Prawiranegara, Karang Jaya, Kecamatan Gandus, Kota Palembang, Sumatera Selatan tepatnya berada di deretan Ruko Polygon Bukit Sejahtera Palembang.

BACA JUGA:Jangan Ngaku Pecinta Kopi Kalau Belum Tau Jenis Olahan dan Perbedaannya

Warkop satu ini sukses dan banyak dikunjungi serta menarik perhatian anak-anak muda serta membuktikan bahwa inovasi minuman tradisional seperti jamu ini seolah naik kelas seperti minuman rempah yang dibuat serta diseduh dengan berbagai alat-alat manual brew layaknya yang ada di coffee shop kekinian.

Berbagai menu yang disediakan sangat mendukung konsep karena mereka juga menyediakan Kopi Jahe yang memiliki berbagai varian campuran seperti original, susu, telor ayam dan telor bebek.

Beberapa pilihan minuman lain diantaranya ada Jahe geprek, Kunyit Kencur, Wedang Uwuh, Wedang Ultimate dan berbagai jenis minuman rempah lainnya yang tentu affordable mulai dari Rp10 ribuan saja.

Selain itu makanan ringan yang disediakan juga terbilang unik dan tentu jarang ditemui di warkop-warkop kekinian zaman sekarang seperti pisang rebus, ubi rebus, risoles dan ubi kayu goreng yang dinikmati dengan gula aren.

BACA JUGA:Bikin Ngiler! Berikut 9 Camilan Sedap dari Berbagai Daerah Disaat Turun Hujan, Nomor 7 Paling Mantap

Nah warga Palembang yang ingin mencoba bisa langsung datang ke warkop wedangan rempah yang buka setiap hari dan beroperasional mulai pukul 15.00-23.00 WIB.

Kapan lagi menikmati suasana nongkrong dengan menu-menu sehat rempah tradisional yang tak biasa, selamat mencoba.(*)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: