Cinta Ditolak, ART Diteror Kiriman Barang-Barang Secara COD, Majikan Kena Imbas Nomor Hp Disebar ‘Open BO’

Cinta Ditolak, ART Diteror Kiriman Barang-Barang Secara COD, Majikan Kena Imbas Nomor Hp Disebar ‘Open BO’

Cinta ditolak art diteror kiriman barang-barang secara cod, majikan kena imbas nomor hp disebar ‘open bo’. foto: @Princess_173107/sumeks.co.--

BEKASI, SUMEKS.CO - Akibat cintanya ditolak, seorang Asisten Rumah Tangga (ART) di Bekasi diteror kiriman barang-barang secara COD.

Bahkan majikannya pun kena imbas akibat ulah si pria bernama Wahyudi ini.

Nomor handphone majikan ART tersebut juga disebar di facebook sebagai layanan ‘open BO’.

“Bapak-bapak ini cinta mati, jadi dia maunya nikah sama Imas, ART kami. Tapi Imas menolak, akibatnya keluarga Imas dan kami juga diteror,” jelas pemilik akun TikTok @Princess_173107 ini.

BACA JUGA:Bertemu dr Richard Lee Ternyata Ini Penampakkan Codeblu, Food Vlogger yang Viral Itu Tidak Lagi Misterius

Mengapa si bapak bisa tahu nomor hp majikan dan keluarga Imas? 

Oh rupanya, menurut Princes, hp Imas dibawa paksa oleh si bapak yang mencintainya itu.

“Mungkin dia kesal juga sama saya maka nomor saya juga disebar di fb, dengan alasan open B* dan VC*, jadi banyak yang chat VC,” jelasnya.

Teror barang-barang COD ini bahkan sudah berlangsung sejak bulan Juni sampai dengan sekarang.

BACA JUGA:Kena Prank Sejagat, Pemilik Al Quran Raksasa di Sidoarjo Akui Bukan Didapat Secara Gaib Melainkan COD

Barang-barang COD bahkan sampai furniture berupa kursi dan meja jati yang lokasinya jauh-jauh, hingga pihak penjual dan kuriir merasa sangat dirugikan.

Saat dilacak, pelaku mengaku dari Pacitan namun saat ditelusuri posisinya di Wonogiri.

Konten @Princess_173107 ini pun menuai banyak tanggapan netizen, diantaranya:

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: