Tayang Hari Ini di Netflix, Ini Sinopsis dan Fakta Menarik dari Film Gadis Kretek

Tayang Hari Ini di Netflix, Ini Sinopsis dan Fakta Menarik dari Film Gadis Kretek

Dian Sastro--dok : sumeks.co

SUMEKS.CO – Akhirnya Film Gadis Kretek yang akan menghadirkan jalan cerita yang paling ditunggu dan dinantikan, tayang perdana di Netflix hari ini. 

Film ini didukung artis Dian Sastro yang terlihat sangat apik memainkan peran wanita berlatar masa lampau sebagai gadis peracik rokok kretek.

Menariknya lagi film ini dibalut dengan unsur sejarah bahkan berlatar waktu 60-an sehingga sangat ramai menjadi perbincangan pecinta film.

Ternyata usut demi usut cerita dari Film Gadis Kretek ini diadaptasi dari novel karya penulis Ratih Kumala, dengan judul sama yang sukses pada tahun 2012 lalu.

BACA JUGA: 4 Rekomendasi Drama Korea yang Akan Tayang di Netflix Sepanjang Bulan Ini

Diketahui serial ini menjadi serial Indonesia pertama yang secara langsung diproduksi oleh Netflix. Tentu tidak akan mengecewakan penonton dengan skenario dan alur cerita yang menarik sehingga bisa dinikmati tidak hanya penonton lokal namun juga global.

Gadis Kretek menjadi serial perdana yang digarap sekaligus karya dari sutradara Kamila Andini dan Ifa Isfansyah.

Bukan hanya Dian Sastro namun sepertinya serial satu ini adalah berkumpulnya aktor dan aktris dengan prestasi dan mempunyai bakat luar biasa. 

Diantaranya Putri Marino, Ario Bayu, Arya Saloka, Rukman Rosadi dan Sha Ine Febriyanti, Tissa Biani, dan Sheila Dara.

BACA JUGA: Dijamin Asik dan Anti Boring, Ini 5 Rekomendasi Film Anime di Netflix

Kisah dalam film ini akan menghadirkan sejarah yang sudah bertempat spesial di hati penikmat film sejarah. Bukan hanya romantisnya saja namun menilik dan juga mengais tentang bagaimana Indonesia dikala itu.

Serial satu ini akan mengisahkan tentang tokoh Dasiyah atau dikenal sebagai Jeng Yah dimana memiliki kegemaran dalam meracik rokok kretek dengan cita rasa yang nikmat.

Nah dalam perjalanannya Jeng Yah ini bertemu dengan Soeraja yang merupakan seorang pengusaha rokok kretek dimana keduanya akan berhubungan dan kandas karena situasi dan keadaan yang terjadi.

Bertahun-tahun kemudian berlalu hingga menemukan bahwa Soeraja ini sudah menikah dan memiliki keturunan dari orang lain.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: