Hasil Liga 2: PSMS Medan vs Sriwijaya FC, Babak Pertama Sama Kuat Skor 1-1

 Hasil Liga 2: PSMS Medan vs Sriwijaya FC, Babak Pertama Sama Kuat Skor 1-1

PSMS Medan vs Sriwijaya FC (SFC) dalam lanjutan pekan ke-6 Pegadaian Liga 2 2023/24 di Stadion Stadion Teladan, Medan, Minggu, 23 Oktober 2023 Wib. --dok : sumeks.co

MEDAN, SUMEKS.CO - Hasil pertandingan babak pertama PSMS Medan vs Sriwijaya FC (SFC) dalam lanjutan pekan ke-6 Pegadaian Liga 2 2023/24 di Stadion Stadion Teladan, Medan, berakhir dengan skor 1-1, Minggu, 23 Oktober 2023 Wib. 

Rahmad Hidayat membawa PSMS Medan unggul sementara usai mencetak gol melalui titik putih pada menit ke-16, setelah pemain SFC, Dias Syayid Alhawari melakukan pelanggaran handsball di dalam kotak pinalti.

Nomor punggu 99, Rahmad Hidayat sebagai algojo tidak membuang kesempatan untuk memobol gawang SFC yang dikawal Rudi Nurdin Rajak.

Tidak ingin tertinggal, SFC mulai bermain menekan bermula dari umpan terobosan Kervens Belfort kepada Irwanto Bajo hingga mengocek kiper lawan, SFC berhasil menyamakan kedudukan 1-1 pada menit ke-29 setelah Chencho Gyeltshen mendapatkan assist dari Irwanto Bajo.

BACA JUGA:Sriwijaya FC Yakin Bawa Poin di Kandang PSMS Medan Hari Ini, Meski Diakui Bakal Ada Tekanan Suporter Tim Lawan

Jalannya Pertandingan Babak Pertama

Babak pertama dimulai dengan tempo permainan yang sangat tinggi. Kedua tim sama-sama bermain menyerang sehingga menyebabkan beberapa peluang tercipta.

Petaka bagi SFC datang di awal babak pertama. Pemain bertahan Dias Syayid Alhawari melakukan pelanggaran handsball untuk PSMS Medan.

Pemain PSMS Medan, Rahmad Hidayat ditunjuk sebagai penendang berhasil mengocek kiper SFC, skor berubah menjadi 1-0.

Kim Jin-Sung pemain andalan PSMS Medan harus ditarik keluar lapang digantikan Yudha C, ia ditandu keluar karena terjadi gesekan oleh pemian SFC, Chencho Gyeltshen.

BACA JUGA:Hari Ini Sriwijaya FC Berangkat ke Medan, Sada Sumut Menanti Laga Ini Jika SFC Menang Siap Gusur PSMS Medan

Kehilangan Kim Jin-Sung membuat PSMS Medan menurunkan intensitas serangannya. 

Terlihat Laskar Wong Kito julukan SFC dapat menyamakan kedudukan 1-1 dari umpan terobosan yang berhasil dimanfaatkan Chencho Gyeltshen.

Setelah SFC berhasil menyamakan kedudukan 1-1, intensitas pertandingan menjadi pasif, tidak banyak jual beli sarangan tersaji.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: