5 Desain Rumah Ukuran 7x9 yang Paling Banyak Diminati, Bentuknya Dijamin Bikin Betah dan Nyaman

5 Desain Rumah Ukuran 7x9 yang Paling Banyak Diminati, Bentuknya Dijamin Bikin Betah dan Nyaman

--

SUMEKS.CO - Memiliki tempat tinggal yang aman dan nyaman tentu menjadi impian bagi semua orang. Terlebih, rumah minimalis berukuran 7x9 dengan desain interior dan eksterior yang menarik.

Rumah ukuran 7x9 akan menjadi nyaman jika didesain dengan semaksimal mungkin. Mulai dari interior dan eksterior rumah sangat menentukan bagi kenyamanan penghuninya.

Kendati rumah ukuran 7×9 terbilang tak terlalu luas, namun bangunan dengan luas sedemikian rupa cukup banyak peminatnya, lantaran bisa berfungsi optimal bila ditempati bersama keluarga.

Untuk menentukan desain ukuran 7x9 yang minimalis dengan interior dan eksterior menarik, ada beberapa inspirasi bisa dijadikan referensi agar rumah tersebut terlihat lebih elegan.

BACA JUGA:Pejuang Gaji UMR Ingin Beli Rumah Cash Rp 350 Juta? Bisa, Berikut Cara dan Simulasinya

Adapaun inspirasi desain rumah tampak depan bisa dijadikan referensi dengan ukuran 7x9.

1. Desain rumah ukuran 7×9 tampak depan yang pertama mengusung tema minimalis.

Saat ini, desain rumah minimalis masih menjadi andalan. Selain rancang bangunannya yang simpel, rumah minimalis mampu menonjolkan kesan stylish.

Bentuk bangunan rumah ukuran 7×9 yang minimalis, terbilang tak ada detail yang rumit sehingga tampilannya terkesan bersih dan sederhana.

BACA JUGA:Rahasia Merawat AC dengan Baik, 10 Tips Agar Tetap Awet dan Nyaman di Rumah atau Kantor

Pemilihan warna putih menjadi ide yang juga tepat. Warna satu ini mampu menonjolkan kesan cerah sehingga fasad rumah tampak lebih menonjol.

Meski begitu, sentuhan warna lainnya seperti hitam dan cokelat memberikan kontras yang apik pada eksterior rumah. Perpaduan tiga warna ini menciptakan kesan seimbang dan hunian tidak terlihat monoton.

2. Rumah modern ukuran 7×9 dengan bentuk atap limas.

Atap bentuk limas memang banyak digunakan pada bangunan dengan arsitektur modern. Atap ini dapat memberikan kesan megah pada fasad bangunan.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: