Update 12 Bus Trans Musi Hangus Terbakar, Kapolrestabes Palembang Sebut Ada Hal yang Mencurigakan

Update 12 Bus Trans Musi Hangus Terbakar, Kapolrestabes Palembang Sebut Ada Hal yang Mencurigakan

Hingga saat ini kasus terbakarnya 12 bus Trans Musi di Terminal AAL Palembang masih dalam penyelidikan. Foto: edho/sumeks.co--

PALEMBANG, SUMEKS.CO - Kapolrestabes Palembang Harryo Sugihhartono didampingi Kasat Reskim AKBP Haris Dinzah mengatakan hingga saat ini kasus terbakarnya 12 bus Trans Musi masih dalam penyelidikan.

“Tim INAFIS Polrestabes Palembang, Polsekta Sukarami langsung mendatangi lokasi kejadian setelah menerima laporan,” terang Kombes Pol Harryo, Selasa 10 Oktober 2023.

Dirinya menyebut ada hal yang mencurigakan dalam peristiwa terbakarnya 12 bus yang menjadi kebanggaan Wong Palembang itu. 

“Sumber api berasal dari satu titik lalu menyebar. Sudah dipasang police line, yang diduga titik api untuk proses penyelidikan,” tegasnya. 

BACA JUGA:12 Bus Bangkai Trans Musi Hangus Terbakar di Kawasan Terminal Alang-Alang Lebar Palembang

Polrestabes Palembang juga sudah di-back up Laboratorium Forensik (Labfor) Polda Sumsel untuk melakukan penyelidikan lanjutan. 

“Kita masih menunggu hasil dari Labfor untuk mengetahui dari mana sumber api darimana. Apakah ada barang yang terbakar atau memang ada titik api di lokasi kejadian," tambahnya. 

Selain itu, tambah Harryo, sudah sebanyak 6 orang saksi yang diminta keterangan.

“Saksi dari warga di lokasi kejadian dan pengurus juga termasuk pihak-pihak yang pertama kali mengetahui kejadian. Tidak CCTV di lokasi kejadian, namun kita terus mendalaminya. Apakah sebelum kejadian ada semacam gerakan tertentu atau ada gerakan kendaraan yang dicurigai," tutup Harryo.

BACA JUGA:Polisi Selidiki Penyebab Terbakarnya 12 Bus Bangkai Trans Musi di Kawasan Terminal AAL Palembang

Diberitakan sebelumnya, sebanyak 12 Bus Rapid Trans (BRT) atau Trans Musi hangus terbakar Minggu 8 Oktober 2023 siang lalu.

Diketahui, 12 bus tersebut telah menjadi bangkai karena telah mengalami rusak berat dan terbengkalai.

Selama 5 tahun bus-bus tersebut tidak beroperasional dan berada di Terminal KM 12, Jalan Gub HM Ali Amin atau By Pass, RT 020/004, Kelurahan AAL, Kecamatan AAL Palembang.

Peristiwa kebakaran ini, awalnya diketahui oleh seorang saksi mata saat berada di sebuah kantin yang berada di dalam terminal KM 12.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: