5 Tahun Pimpin Sumsel, HDMY Sukses Wujudkan Visi Sumsel Maju untuk Semua

5 Tahun Pimpin Sumsel, HDMY Sukses Wujudkan Visi Sumsel Maju untuk Semua

Moment kebersamaan Gubernur Sumsel H Herman Deru bersama warga --dok : sumeks.co

PALEMBANG, SUMEKS.CO - Gubernur Sumsel H Herman Deru dan Wakil Gubernur Sumsel H Mawardi Yahya (HDMY) selama menjabat terbilang sukses membawa Sumsel menjadi provinsi yang berprestasi.

Keberhasilan ini dibuktikan dengan banyaknya penghargaan tingkat nasional yang sudah didapatkan Provinsi Sumsel.

Diketahui selama kepemimpinan Gubernur Herman Deru dan Wagub Mawardi Yahya, setidaknya sudah sekitar 214 penghargaan yang berhasil diraih.

"Sumsel ini merupakan salah satu provinsi hebat karena banyak penghargaan tingkat nasional yang telah diraih," kata Herman Deru saat olahraga bersama jajaran pegawai di halaman Kantor Gubernur Sumsel pada Jumat, 29 September 2023.

BACA JUGA:Herman Deru dan Ratu Dewa Tinjau Revitalisasi Danau OPI, Ditargetkan Selesai Tahun Depan


Herman Deru ditengah masyarakat Sumsel.--dok : sumeks.co

Lebih lanjut Gubernur Sumsel ini mengakui diraihnya ratusan penghargaan tersebut merupakan bukti eratnya jalinan kerjasama jajaran di lingkungan Pemprov Sumsel.

"Penghargaan ini dapat diraih bukan karena kinerja kami, tapi ini karena adanya kerjasama yang baik dari semua jajaran," lanjutnya.

Pada kesempatan itu juga Herman Deru mengucapkan terima kasih atas segala kerjasama yang telah dilakukan untuk membangun Sumsel menjadi lebih berkembang.

BACA JUGA:Herman Deru Buka Kompetisi Olahraga Basket dan Mini Soccer Pelajar PALTV

"Hari ini juga merupakan hari terahkir kami berkantor disini terima kasih atas kerjasama yang telah dibangun selama ini," tuturnya.

Diakhir periode pertama sebagai Gubernur dan Wakil Gubernur, Herman Deru bersama dengqn Wagub Mawardi Yahya memohon maaf jika terdapat kesalahan selama memimpin Sumsel.

"Kami juga memohon maaf jika selama memimpin Sumsel ada kebijakan yang membebani," pungkasnya.

Selain itu dia juga meminta kepada jajaran Pemprov Sumsel agar dapat mendukung kerja Penjabat (Pj) Gubernur dalam menjalankan roda pemerintahan.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: