Berhasil Kembangkan Komoditi Bawang Putih, Kabupaten Muara Enim Dapat Penghargaan dari Gubernur Sumsel

Berhasil Kembangkan Komoditi Bawang Putih, Kabupaten Muara Enim Dapat Penghargaan dari Gubernur Sumsel

TERIMA : Staf Ahli H Hermin Eko Purwanto ST MT menerima penghargaan dari Gubenur Sumsel H Herman Deru.--

MUARA ENIM, SUMEKS.CO - Berhasil menjadi daerah sentra pengembangan komoditi bawang putih terluas di Provinsi Sumatera Selatan, Pemerintahan Kabupaten Muara Enim menerima penghargaan dari Gubernur Sumatera Selatan H Herman Deru di Gedung Auditorium Graha Bina Praja Provinsi Sumatera Selatan, Selasa 26 September 2023.

Penghargaan diterima oleh Staf Ahli Bupati Bidang Ekonomi, Keuangan dan Pembangunan H Hermin Eko Purwanto ST MT tersebut merupakan wujud apresiasi Pemerintah Provinsi Sumatera Selatan kepada pemerintah kabupaten/kota yang telah berkontribusi terhadap sektor pertanian di daerahnya.

Dalam keterangannya Staf Ahli H Hermin Eko Purwanto ST MT yang mewakili Bupati Muara Enim mengucapkan terima kasih atas penghargaan yang diberikan dan berkomitmen akan terus meningkatkan pembangunan khususnya pengembangan sektor pertanian yang miliki dampak positif terhadap pertumbuhan ekonomi masyarakat. 

“Penghargaan yang diterima akan menjadi motivasi dan semangat untuk terus memberikan kinerja yang terbaik serta tetap konsisten memberikan kontribusi terhadap kemajuan di sektor pertanian,” ujarnya.

BACA JUGA:Cadangan Beras Aman, Pemkab Muara Enim Salurkan Bantuan Beras ke 47.518 Keluarga Penerima Manfaat

Ditempat terpisah Pj Bupati Muara Enim Dr H Ahmad Rizali MA, menegaskan bahwa Pemerintah Kabupaten Muara Enim akan senantiasa mendorong pengembangan produk komoditas pertanian lokal yang mempunyai potensi ekonomi tinggi seperti bawang putih dan produk pertanian unggulan lainnya. 

“Selain untuk menggerakkan perekonomian rakyat, upaya tersebut juga dapat menjadi solusi terhadap salah satu isu krisis global saat ini yakni mengenai ketahanan pangan yang sejalan dengan Gerakan Sumsel Mandiri Pangan (GSMP) yang merupakan program Gubernur Sumatera Selatan,” ujar Rizali, Rabu 28 September 2023.(*)

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: