Cukup Rutin Disiram Aja! 5 Bunga Hias Berikut Mudah Ditanam

Cukup Rutin Disiram Aja! 5 Bunga Hias Berikut Mudah Ditanam

Bunga kembang sepatu, salah satu bunga hias yang mudah ditanam.--dok : sumeks.co

SUMEKS.CO - Merawat tanaman mungkin membutuhkan kesabaran dan ketekunan . Namun, hasil dari berkebun ini akan memberi kesenangan tersendiri.

Ada banyak yang bisa ditanam salah satunya adalah bunga hias. Macam-macam bunga hias dan namanya cukup beragam bisa menjadi inspirasi pecinta tanaman.

Bunga-bunga ini akan memberi warna segar di pekarangan. Bagi yang sedang memulai berkebun, mungkin ada kekhawatiran tentang sulitnya merawat tanaman hias ini.

Namun, ada banyak bunga hias dan namanya yang mudah ditanam dan tak memerlukan perawatan rumit.

BACA JUGA:Cocok Ditempatkan Dalam Pot Mini, 5 Jenis Bunga Hias Kecil Wajib Ada Dalam Rumah

Bunga hias berikut ini mudah dirawat dan tak memerlukan perlakuan khusus. Simak ulasannya yang dirangkum SUMEKS.CO dari berbagai sumber:

1. Kembang Sepatu

Kembang sepatu menjadi tanaman hias tropis yang kerap ditemui di pekarangan rumah.

Kembang sepatu adalah salah satu dari macam macam bunga yang berasal dari Asia Timur. Ciri khas kembang sepatu adalah bunganya besar, berwarna merah dan tidak berbau.

BACA JUGA:Cara Mudah Merawat Fittonia, Jenis Tanaman Hias Daun Berpola yang Cantik

Penduduk daerah Sumatera dan Malaysia menyebut kembang sepatu sebagai bunga raya.

Sementara itu, suku Jawa mengenalnya dengan istilah berbeda yakni kembang worawari. Pada umumnya, tinggi kembang sepatu bisa mencapai sekitar 2 sampai 5 meter dengan daun berbentuk bulat telur dengan ujung daun yang meruncing.

Kembang sepatu dapat tumbuh sepanjang tahun di daerah tropis atau dalam rumah kaca, sedangkan di daerah subtropis berbunga mulai dari musim panas hingga musim gugur.

2. Bunga Asoka

BACA JUGA: Kecantikan Bunga Aglonema yang Jadi Rebutan, Pantas Harganya Tinggi

Bunga asoka kerap ditemukan sebagai tanaman pagar di pekarangan rumah. Asoka termasuk tumbuhan yang tidak membutuhkan perawatan rumit.Warnanya beragam mulai dari merah, pink, jingga, dan kuning.

Tanaman asoka berbunga ketika menjelang musim hujan tiba. Bunganya dapat bertahan selama 3-4 bulan.

Bibit tanaman asoka bisa didapat dari hasil cangkok atau biji. Pemupukan tanaman ini cukup dilakukan 3 bulan sekali. Jika ditanam dalam pot, tanam dalam pot 2 inci yang diisi dengan campuran starter benih yang baik.

Tempatkan di lokasi yang hangat dengan cahaya sedang. Pemangkasan dan pemupukan tahunan akan meningkatkan kesehatan tanaman. Sirami hanya zona akar untuk mencegah dedaunan menjadi basah.

BACA JUGA:PERLU ANDA KETAHUI, 5 Tanaman Hias Ini Bisa Tumbuh Subur Tanpa Media Tanah

3. Bunga Melati

Sebagian besar tanaman melati ditemukan di daerah beriklim tropis hingga sub tropis, meskipun beberapa di antaranya dapat tumbuh subur di daerah beriklim sedang.

Ada beberapa jenis melati yang dibudidayakan. Pada dasarnya tanaman ini mudah tumbuh dan tak memerlukan perawatan khusus.

Perawatan tanaman melati tidak sulit tetapi membutuhkan cukup perhatian. Semua tanaman melati lebih menyukai tempat yang teduh dari sinar matahari sampai ke tanah dengan drainase yang baik dan tanah yang cukup subur.

BACA JUGA:Coba Tips Berikut, Dijamin Koleksi Tanaman Hias Tambah Cantik

4. Bougenville

Bougenville adalah satu dari macam macam bunga hias populer dengan bentuk serupa pohon kecil yang sukar tumbuh tegak.

Melihat dari rupa tumbuhannya yang berwarna-warni, bougenville seolah menjadi tanaman hias yang sangat populer karena kecantikan warna dan cara merawatnya yang mudah.

Berasal dari Amerika Selatan, bougenville sering ditanam di taman dan kawasan perumahan. Tanaman yang satu ini kerap disebut bunga kertas karena bentuk  bunganya yang tipis dan mempunyai ciri-ciri seperti kertas.

BACA JUGA:4 Tanaman Hias Ini Berfungsi Mengharumkan Ruangan, Tapi Tetap Sedap Dipandang

Warna bougenville begitu variatif mulai dari jingga, merah menyala, merah jambu, merah pucat, kuning, ungu, putih, dan berbagai campuran warna.

Cara merawat bougenville tidak memerlukan waktu lama karena spesies tumbuhan ini sangat sesuai ditanam di kawasan beriklim tropis dan khatulistiwa seperti Indonesia.

5. Bunga Alamanda

Alamanda atau yang juga dikenal dengan nama bunga terompet emas, bunga lonceng kuning, atau buttercup merupakan tumbuhan perdu yang sering menghiasi pagar rumah. Tanaman ini memiliki bunga berwarna kuning cerah, ungu, hingga pink.

BACA JUGA:Belum Banyak Diketahui, Berikut 5 Manfaat Tanaman Hias Bagi Kesehatan

Perawatan tanaman bunga Alamanda mirip dengan kebanyakan tanaman hias tropis dan dapat dikuasai dengan beberapa trik.

Golden Allamanda adalah tanaman asli Amerika Selatan bagian utara. Karena itu diperlukan cahaya tinggi, suhu hangat secara konsisten dan kelembaban setidaknya 50 persen.

Tanaman ini biasa ditanam di luar rumah untuk menghias pagar atau halaman belakang. Namun,  bisajuga  menanamnya di dalam ruangan dengan trik khusus.

Gunakan tanah pot dengan bagian yang sama yaitu gambut. Tanaman terompet emas membutuhkan sinar matahari langsung selama empat jam atau lebih. Karena bisa merambat, perlu dipangkas  secara rutin.

BACA JUGA:5 Tanaman Hias yang Bukan Hanya Cantik, Tapi Bisa Menghasilkan Cuan, Salah Satunya Janda Bolong

Semoga menginspirasi pecinta tanaman untuk mengembangbiakkan bunga hias di pekarangan rumah. (*)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: