Atlit Putra dan Putri Soft Tenis Sumsel Berhasil Amankan Tiket PON XXI Aceh-Sumut 2024

Atlit Putra dan Putri Soft Tenis Sumsel Berhasil Amankan Tiket PON XXI Aceh-Sumut 2024

Atlit Soft Tenis Putri Sumsel, juara babak kualifikasi PON XXI, Aceh-Sumut 2024.--

SUMEKS.CO - Atlit putra dan putri Cabang Olahraga Soft Tennis Sumatera Selatan (Sumsel) berhasil lolos babak kualifikasi PON XXI Aceh-Sumut 2024, setelah berhasil menjadi juara grup, Sabtu, 26 Agustus 2023. 

"Tentu jelas kita sangat bangga pada babak kualifikasi kali ini, anak-anak bermain dengan baik dan membuktikan kualitasnya pada kali ini," kata Agung Tarmudiji, pelatih Tenis Putra Sumsel, kepada SUMEKS.CO.

Atlit putra dan putri Sumsel berhasil mengalahkan peserta lain dengan hasil sempurna. Tim putra berhasil mengalahkan perwakilan dari Sulawesi Utara (5-2), Jambi (5-3), Lampung (5-1), dan Jawa Timur (5-4).

Sama seperti tim putra, atlit putri Sumsel berhasil mendapat poin sempurna setelah berhasil mengalahkan Sulawesi Selatan (4-1), Kalimantan Utara (4-2), dan terakhir Jambi (4-2).

BACA JUGA:200 Petenis Junior Ikuti Kejuaraan Tenis IMTC Ser-2 Palembang, Berikut Daftar Juaranya

Dengan hasil baik ini atlit putra dan putri Sumsel Cabor soft tennis berhasil mengamankan tiket PON XXI Aceh-Sumut 2024.

"Walau kita mendapatkan hasil yang terbaik kali ini, namun kita tidak boleh cepat puas hati karena pertandingan sesungguhnya itu nanti saat PON XXI 2024, jika bicara bangga tentu kita sangat bangga dengan hasil ini," ujarnya. 

Babak kualifikasi Cabor soft tenis sendiri telah berlangsung di Executive Club Persada, Jakarta pada 22-26 Agustus 2023, dengan diikuti 16 provinsi. Diantaranya Aceh, Sumatera Barat, Jambi, Sumatera Selatan, Lampung.

Selanjutnya dari, DKI Jakarta, Jawa Barat, Jawa Tengah, Jogyakarta, Jawa Timur, Sulawesi Selatan, Sulawesi Utara, Sulawesi Barat, Kalimatan Timur, Kalimantan Utara, dan Papua.

BACA JUGA:Target Lolos PON 2024, Sebanyak 24 Atlet Hoki Ikuti Kejurnas Pra-PON di Depok

Adapun nama atlit Sumsel yang bertanding, diantaranya, untuk putra, Dwi Asmara, Bakti Prawira, Panji Anestesiawan, Andre Rizaldy, M Irvan Fadli, Ifan Kurnia, Firnanda Ananta, dan M Ersya Okfili.

Sedangkan, atlit putri, yakni Jasmine Kayla, Farah Fitria, Sherena Valencia, Kinanti Asrif, dan Miranda.(*)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: