Inovasi Pusri Palembang Berpotensi Hasilkan Penghematan Sebesar 1 Triliun

Inovasi Pusri Palembang Berpotensi Hasilkan Penghematan Sebesar 1 Triliun

--

PALEMBANG, SUMEKS.CO – Insan Pusri kembali berkompetisi melalui ajang SRINOVA (Pusri Innovation Awards), yang mengusung Tema Innovate Together & Transform to The Next Level. Bertempat di Gedung Serba Guna Komplek Pusri, sebelumnya telah dilaksanakan serangkaian tahapan seleksi.

Diawali tahap Space Exploration, sebanyak 940 gagasan dari inovator telah dikirimkan kepada tim, dengan rincian 796 (tujuh ratus sembilan puluh enam) inovasi dan 144 (seratus empat puluh empat) ide.

Selanjutnya dari total tersebut pada tahap Space Exploration sekitar lebih dari 300 (tiga ratus) inovasi terpilih, mendapatkan kesempatan untuk presentasi langsung di Depan Dewan Juri pada 17-20 Juli 2023, hingga didapatkan 20 inovasi yang mengikuti Battle of the Stars, Kamis 3 Agustus 2023.

Seluruh finalis yang mengikuti Battle of the Stars menampilkan inovasi dan melaksanakan presentasi yang dinilai langsung oleh Direksi Pusri serta juri lainnya yaitu Dewan Komisaris, SVP, Juri Eksternal dari BRIN dan Juri Internal. Untuk selanjutnya pada tahapan akhir, yaitu Awarding Night dilaksanakan pengumuman pemenang dari berbagai kategori.

BACA JUGA:Super Berbahaya! Amien Rais Bocorkan 8 Kesepakatan Indonesia-China Soal IKN Nusantara

Pertama, kategori Pusri Performance, kedua kategori Pusri Value dan Ketiga Kategori Pusri Responsible serta The Next Pusri Grand Champion SRINOVA 2023.

Disampaikan Ketua Panitia Srinova, SVP Transformasi Bisnis Pusri, Agus Waluyo bahwa untuk mendorong budaya inovasi Perusahaan, melalui Departemen Sisman & Inovasi telah dilaksanakan beberapa program untuk karyawan.

“Beberapa program yang kami laksanakan diantaranya, pelatihan terkait inovasi berupa Innovation Mobile Clinic (IONIC), sharing knowledge dan Virtual Innovation Assistance (VIA)”, terang Agus.

Inovasi-inovasi yang ditampilkan pada Battle of Stars, tidak hanya didominasi oleh kegiatan-kegiatan operasional pabrik yang bersifat rutin, namun cukup beragam seperti inovasi di bidang pelestarian lingkungan, inovasi di bidang digital atau digitalisasi produk, distribusi pupuk serta sejumlah inovasi lainnya.

BACA JUGA:Awas! Pelaku Pembakar Hutan dan Lahan Tidak Bisa Restorative Justice

Dilaporkan Agus Waluyo bahwa total biaya inovasi (unaudited) tahun 2023 yaitu sebesar 133 Milyar, dengan total realisasi penghematan (unaudited) sebesar 361 Milyar serta total potensi penghematan mencapai 1,11 Triliun. Hal ini tentu menjadi bukti bahwa inovasi yang dijalankan oleh Insan Pusri mampu membawa Perusahaan untuk terus tumbuh dan maju.

Hadir pada acara awarding night, jajaran Direksi PT Pusri Palembang, Komisaris Pusri, Bambang Supriyambodo dan KH Amiruddin Nahrawi, Juri Eksternal dari BRIN Jakarta, Arwanto, jajaran SVP dan VP serta para innovator dari Pusri.

Pada awarding night SRINOVA 2023 diputuskan sebagai The Next Pusri Grand Champion SRINOVA 2023 yaitu dari PKM Pusri DEF dengan inovasi yaitu Produk Aqueous Urea Solution atau Diesel Exhaust Fluid sebagai turunan urea.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: