Bupati Askolani Cek Kesiapan Akhir Pembukaan Harganas 2023 di Banyuasin

Bupati Askolani Cek Kesiapan Akhir Pembukaan Harganas 2023 di Banyuasin

Bupati Askolani Cek Kesiapan Akhir Pembukaan Harganas 2023 di Banyuasin.--

Bupati Askolani Cek Kesiapan Akhir Pembukaan Harganas 2023 di Banyuasin

BANYUASIN, SUMEKS.CO  - Wakil Presiden Indonesia Maaruf Amin bakal menghadiri peringatan Hari Keluarga Nasional ke 30 yang diadakan di lapangan upacara Pemkab Banyuasin, Provinsi Sumatera Selatan (Sumsel), Kamis 6 Juli 2023.

Persiapan sendiri telah dilakukan secara maksimal, sehingga kegiatan event nasional yang diadakan di ibukota Banyuasin, Pangkalan Balai berlangsung sukses dan lancar. 

"Kapolda Sumsel, Danrem dan unsur terkait lainnya telah mengecek kesiapan Harganas ke 30 di Banyuasin, mulai arus lalu lintas, tenda, lokasi bedah rumah dan lainnya," kata Bupati Banyuasin H Askolani. 

Dari pengecekan di lapangan sendiri menurut Askolani yang akan mendapatkan penghargaan Satyalancana Wira Karya BKKBN dari Wakil Presiden Maaruf Amin dianggap sudah clear. 

BACA JUGA:Tegas Bela Sang Ayah, Anis Khairunnisa Sebut Pemikiran Panji Gumilang Berdasarkan Nilai Universal

"Artinya tinggal pelaksanaan, seperti perapian, gladi resik. Insya Allah rampung," jelasnya.

Mengenai jalan tol sendiri, Askolani menegaskan kalau untuk sementara waktu masih tentative.

"Apakah hanya untuk (rute) Wapres dan rombongan saja, atau bisa dipergunakan untuk umum agar cegah kemacetan, " tukasnya.

Hanya saja untuk kesiapan jalan tol sendiri yang nantinya lewat exit tol Musi Landas menuju Pangkalan Balai sudah siap dilalui, dan dirinya sudah mencoba serta mengecek jalan tol itu. 

BACA JUGA:Tegas Bela Sang Ayah, Anis Khairunnisa Sebut Pemikiran Panji Gumilang Berdasarkan Nilai Universal

"Info terbaru, rute Wapres melalui Jalan Lintas Timur, Palembang Betung menuju lokasi Harganas di Pangkalan Balai. Kemudian menuju Desa Rimba Balai yang merupakan lokasi bedah rumah, dilanjutkan melalui jalan tol, "bebernya.

Dengan adanya Harganas ke 30 di Banyuasin yang mengusung tema "Menuju Keluarga Bebas Stunting Untuk Indonesia Maju" tentunya memiliki dampak positif karena dihadiri oleh ribuan tamu dari seluruh Indonesia.

"Serta Menteri, Gubernur, Walikota dan Bupati seluruh Indonesia, "ucapnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: