Pulang dari Bukit Kaba, 2 Warga Muba Dibegal di Jalan Lintas Curup-Lubuklinggau, Motor Raib

Pulang dari Bukit Kaba, 2 Warga Muba Dibegal di Jalan Lintas Curup-Lubuklinggau, Motor Raib

Dua warga asal Muba dibegal saat melintas di Jalan Lintas Curo-Lubuklinggau usai pulang dari Bukti Kaba. Foto ilustrasi: dokumen/sumeks.co/jpnn--

Pulang dari Bukit Kaba, 2 Warga Muba Dibegal di Jalan Lintas Curup-Lubuklinggau, Motor Raib

BENGKULU, SUMEKS.CO - Dua warga Kabupaten Musi Banyuasin (Muba) menjadi korban begal saat pulang dari Bukit Kaba, Provinsi Bengkulu.

Usai kejadian, korban Dona Pransis (21) warga Desa Teluk Kijing, Kecamatan Lais, Muba dan Armanto (23) warga Desa Karang Anyar, Kecamatan Lawang Wetan, Muba langsung melaporkannya ke polisi.

Ceritanya begini.

Sabtu 3 Juni 2023 sore sekitar jam 15.00 WIB, kedua korban baru saja dari Bukit Kaba dan ingin pulang.

Namun, saat melintas di Jalan Lintas Desa Simpang Beliti, Kecamatan Binduriang, Kabupaten Rejang Lebong (Lintas Curup-Lubuklinggau) keduanya dipepet oleh dua orang pria.

BACA JUGA:Pasangan Sejoli Dibegal Pakai Pedang Panjang di Jalan Noerdin Pandji Palembang, Modus Melintangi Batang Kayu

Pelaku yang dibonceng di belakang mencabut kontak motor korban.

Pelaku meminta korban berhenti dan satu pelaku lagi turun langsung mengancam korban dengan senjata tajam jenis pisau. 

“Iya, benar kejadiannya. Saat ini masih dalam penyelidikan,” kata Kapolres Rejang Lebong AKBP Juda Trisno Tampubolon, SIK melalui Kasi Humas Iptu Sinar Simanjuntak saat dikonfirmasi. 

Korban bernama Armanto sempat melakukan perlawanan dengan cara melemparkan helm miliknya ke arah pelaku namun sia-sia.

BACA JUGA:Karyawan LRT Palembang Dibegal 3 Orang Pakai Pisau, Yamaha Lexi Milik Korban Lenyap

Di bawah ancaman, kata Juda, pelaku berhasil membawa kabur sepeda motor Honda Beat warna Magenta Hitam dengan Nopol BG 6770 BAL. 

“Kedua korban berteriak dan meminta pertolongan warga,” ujarnya lagi.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: