4 Amalan Supaya Pintu Rezeki Dibukakan dan Urusan Harian Dimudahkan, Yuk Amalkan Setiap Pagi

4 Amalan Supaya Pintu Rezeki Dibukakan dan Urusan Harian Dimudahkan, Yuk Amalkan Setiap Pagi

Untuk mewujudkan keinginan memiliki rezeki berlimpah serta selalu dimudahkan setiap urusan, tentunya ada amalan yang harus dilakukan. --

4 Amalan Supaya Pintu Rezeki Dibukakan dan Urusan Harian Dimudahkan, Yuk Amalkan Setiap Pagi

SUMEKS.CO - Memiliki rezeki yang berlimpah tentunya menjadi keinginan semua orang. Karena, dengan berlimpahan rezeki sebagian besar orang akan merasakan kesenangan dalam hidup.

Selain itu, dengan memiliki rezeki berlimpah juga seseorang akan bisa membantu orang lain yang membutuhkan, khususnya mereka yang berkekurangan dalam memiliki rezeki.

Dengan memiliki rezeki yang berlimpah, tentunya seseorang juga berkeinginan untuk memiliki kemudahan dalam setiap urusan. Terutama, dalam menjalankan urusan harian.

BACA JUGA:Anak Nakal, Istri Nakal, atau Suami Nakal? Coba Lakukan Amalan dari Abah Guru Sekumpul Ini

Seperti yang tertulis di dalam Al-Quran surat At-Talaq Ayat 3 yang artinya "Dan memberinya rezeki dari arah yang tiada disangka-sangkanya. Dan barangsiapa yang bertawakal kepada Allah, niscaya Allah akan mencukupkan (keperluan)nya. Sesungguhnya Allah melaksanakan urusan yang (dikehendaki)Nya. Sesungguhnya Allah telah mengadakan ketentuan bagi tiap-tiap sesuatu".

Untuk mewujudkan keinginan memiliki rezeki berlimpah serta selalu dimudahkan setiap urusan, tentunya ada amalan yang harus dilakukan. Lantas, apa saja amalan yang dimaksud?

1. Membaca Ya Bari' sebanyak 40 kali

Ya Bari' atau Al-Bari' merupakan Asmaul Husna ke-12. Al-Bari' adalah Dia yang memerintahkan untuk menciptakan sesuatu dari ketidakadaan dengan cara tertentu. 

BACA JUGA:Perbanyak Istighfar, Pesan Ustaz Abdul Somad Segala Kesempitan DiberiNya Jalan Keluar dan Rezeki Tak Disangka

Menciptakan sebuah bentuk dari ketidakadaan yang tidak mempunyai model atau bentuk yang sama. Dia membentuk ciptaannya dalam harmonisasi yang sempurna dan dalam proporsi yang tepat tanpa ada kesalahan.

2. Membaca Ya Razzaq sebanyak 100 kali

Ya Razzaq memiliki arti yang maha pemberi rezeki, atau sang penopang, penyedia rezeki. Ya Razzaq atau Ar-Razzaq ini merupakan nama Allah SWT ke-18.

Ar-Razzaq adalah pemberi rezeki untuk seluruh makhluk-Nya. Dialah yang menciptakan segala jenis makanan dan memeliharanya. Dia menjamin pertumbuhan bahan makanan untuk tubuh, jiwa dan pikiran.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: