Lapas Kayuagung Berikan Penghargaan Pegawai Terbaik

Lapas Kayuagung Berikan Penghargaan Pegawai Terbaik

Pemberian penghargaan pegawai terbaik, naik pangkat dan perpisahan pegawai pindah tugas, di Aula Lapas Kayuagung. --

Lapas Kayuagung Berikan Penghargaan Pegawai Terbaik 

KAYUAGUNG, SUMEKS.CO - Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas IIB Kayuagung berikan piagam penghargaan kepada pegawai terbaik dan penyematan kenaikan pangkat serta perpisahan pegawai. 

Bertempat di Aula utama Lapas Kayuagung, belum lama ini. Kegiatan tersebut dipimpin langsung oleh Kepala Lapas Kelas IIB Kayuagung, Reza Meidiansyah Purnama diikuti oleh Pejabat Struktural, seluruh pegawai dan Dharma Wanita Persatuan (DWP) Lapas. 

Piagam penghargaan pegawai terbaik diberikan kepada Dimas Dwi Prasetyo atas profesional dalam bekerja dan Ichsanul Imami kedisiplinan dalam bekerja.

Kalapas juga menyematkan tanda kenaikan pangkat kepada 5 orang pegawai yang naik pangkat periode April 2023.

BACA JUGA:UMKM Expo 2023 Muba Pamerkan Sejumlah Produk Unggulan

Yaitu Olly Noviansyah SH, Gunawan Indrajaya SH, Nut Cakra Elisa SH dari Pengaturan Golongan Ruang II/C  menjadi Penata Muda Golongan Ruang III/a dan Alhikmatul Akbar, Jamil dari Pengaturan Golongan Ruang II/C  menjadi Pengatur TK 1 Golongan Ruang II/D.

Pada kegiatan itu Kalapas juga melepas 2 orang pegawai yang bertugas ditempat yang baru yaitu Hermansyah SH yang pindah ke Lapas Kelas IIA Tanjung Raja sebagai Kasubsi Sarana Kerja dan Febri Julianda sebagai Pelaksana di Lapas Kelas I Palembang.

Sambutan Kalapas didampingi Kasubsi Registrasi dan Bimkemas, Sugito serta mewakili seluruh pegawai menyampaikan terimakasih banyak atas dedikasinya dan pengabdiannya di Lapas Kayuagung selama bertugas. 

"Kami mengucapkan mohon maaf apabila kami seluruh petugas Lapas Kayuagung dalam bergaul di lingkungan kerja ada perkataan dan perbuatan yang disengaja maupun tidak disengaja mohon dimaafkan," ujarnya. 

BACA JUGA:DPO Komplotan Pelaku Begal di Lubuklinggau Kabur ke Bukit, Diringkus Polisi di Bengkulu

Kalapas berpesan kepada pegawai yang naik pangkat maupun pindah tugas untuk tetap tingkatkan lagi kedisiplinan agar memiliki kesadaran yang lebih tinggi atas tugas dan tanggung jawab.

Serta bekerja keras agar kinerjanya lebih meningkat. Untuk pegawai yang pindah tugas terimakasih atas jasa dan pengabdian selama bertugas, meski telah berpisah tetapi pernah menjadikan bagian dari Lapas Kayuagung dan tetap akan menjadi keluarga besar Lapas.

Diakhir kegiatan dilakukan penyerahan plakat dan cindera mata dari Lapas, DWP dan pegawai Lapas Kayuagung Kepada pegawai yang pindah serta dilakukan sesi foto bersama. (*) 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: