Cegah Karhutla, Kodim 0402 OKI Ingatkan Masyarakat

Cegah Karhutla, Kodim 0402 OKI Ingatkan Masyarakat

Rapat karhutla Kodim 0402 OKI-Ogan Ilir. --

KAYUAGUNG, SUMEKS.CO - Sosialisasi  pencegahan terjadinya akan bahaya kebakaran hutan dan lahan (Karhutla) mulai dilaksanakan oleh Kodim 0402/OKI-OI, di aula Darmawangsa Makodim 0402/OKI, Jumat 12 Mei 2023.

Pasalnya, untuk Kabupaten Ogan Komering Ilir (OKI) dan Ogan Ilir (OI) merupakan penyumbang asap tersebar setiap tahunnya. 

Oleh karena itu sosialisasi pencegahan Karhutla terus digalakkan. Termasuk dengan kegiatan kampanye dan sebagainya dalam hal pencegahan. 

Komandan Kodim 0402/OKI yang diwakili oleh Kepala Staf Kodim 0402/OKI Mayor Czi Saipul Anwar mengatakan tahun ini untuk musim kemarau sudah mendekati apalagi cuaca panas sangat sering meskipun masih ada turun hujan. 

Tetapi hujan turun belakangan ini intensitas rendah. Sedangkan cuaca panas sudah berlangsung. Ditambah Kabupaten OKI dan OI rawan terjadi Karhutla di musim kemarau dengan lahan gambutnya dan lahan tidur yang luas. 

BACA JUGA:Cuaca Ekstrim, BPBD OKI Siaga Cegah Karhutla

"Jadi bila musim kemarau Kabupaten OKI dan OI sering terjadi Karhutla sehingga menjadi penyumbang asap terbesar setiap tahunnya," tegas Kasdim pada giat sosialisasi. 

"Jadi adanya sosialisasi ini, merupakan bentuk upaya dari Kodam II/Sriwijaya dalam upaya pengendalian terjadinya karhutla wilayah Kodim 0402/OKI," ungkapnya. 

Kasdim juga mengajak kepada seluruh elemen untuk bahu membahu dan bekerja sama dalam menjaga lingkungan agar terhindar dari kebakaran.

"Kebakaran hutan dan lahan tidak bisa hanya ditangani oleh satu institusi saja, namun harus dilakukan secara bersama untuk mengambil peran masing-masing baik itu pemerintah, swasta maupun masyarakat," bebernya. 

BACA JUGA:WAS-WAS! Ada 200 Titik Panas Baru di Sumatera Selatan, Ini Antisipasi Bencana Karhutla 2023 dan Kekeringan

Termasuk juga Lurah dan Camat sebagai ujung tombak diberikan tugas untuk melakukan edukasi pemahaman tentang bahaya kebakaran hutan dan lahan. 

Khususnya di Kabupaten OKI dan OI yang wilayahnya sebagian besar adalah gambut yang sangat rawan terbakar dan padamnya sulitnya hingga beberapa hari. 

Dalam kegiatan sosialisasi pencegahan Karhutla itu bekerja sama dengan Founder AMOI Management Group. Yakni selaku pemberi materi menjelaskan tujuan dari kegiatan kampanye atau sosialisasi tersebut.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: