Gerhana Matahari Hibrida, Warga Kota Kayuagung Laksanakan Salat Serentak
Gerhana Matahari Hibrida, Kamis 20 April 2023. foto: evan zumarli sumatera ekspres--
Gerhana Matahari Hibrida, Warga Kota Kayuagung Laksanakan Salat Serentak
KAYUAGUNG, SUMEKS.CO - Gerhana Matahari Hibrida terjadi hari ini Kamis 20 April 2023. Di Kota Kayuagung, Kabupaten OKI, Gerhana Matahari Hibrida terjadi pada pukul 10.20 WIB. Warga Kota Kayuagung, mulai dari anak-anak hingga jemaah dewasa melaksanakan Salat Sunah Gerhana Matahari di Masjid Agung Jamik Solihin Kayuagung.
Bertindak sebagai imam Salat Gerhana ini yakni Ustaz Faris Markidah Al-Hafidz dan Khatib Ustad Drs Legianto Ahmad ME.
Dalam khutbahnya, ustad Legianto Ahmad bersyukur pada Allah di hari bertepatan 29 Ramadan 1444H gerhana ini sudah pernah terjadi pada zaman Rasulullah mengajarkan nilai tauhid dalam menyikapinya. Rasulullah berpesan jangan takut dengan gerhana karena mitos yang tidak jelas aslinya. Ketika terjadi gerhana matahari Rasulullah langsung terkejut dan pergi ke masjid.
“Apabila melihat sesuatu dari gerhana maka lakukanlah salat,” kata Legianto Ahmad.
Dengan kekuasaan Allah SWT mengehentikan segala apa yang berputar maka tentulah terjadi kiamat. “Kejadian hari ini menunjukkan kebesarannya mari bersama bertepatan dengan 29 Ramadan merenung dari mana berasal apa bekal yang akan dibawa nantinya ke akhirat,” ujarnya.
“Untuk itu mari bersama mempertebal iman dengan memperbanyak ibadah terlebih di bulan puasa yang akan mendapat pahala berlipat ganda. Mudah-mudahan nantinya dapat meraih fitrah,” katanya.
Terdapat tiga macam bayangan bulan yang terbentuk saat GMH, yaitu antumbra, penumbra, dan umbra. Di wilayah yang terlewati antumbra, gerhana yang teramati berupa Gerhana Matahari Cincin. Sementara wilayah yang terkena penumbra, gerhana yang teramatinya berupa Gerhana Matahari Sebagian.
Daerah lain yang terlewati umbra, gerhana yang teramati berupa Gerhana Matahari Total. Proses terjadinya Gerhana Matahari Hibrida ini akan terlihat di seluruh wilayah Indonesia kecuali, wilayah utara Provinsi Aceh.
BACA JUGA:Gerhana Matahari Hibrida, ini Waktunya Terjadi di Wilayah Sumsel
Di Indonesia, ada 10 daerah yang bisa menyaksikan Gerhana Matahari Total. Sisanya dapat melihat Gerhana Matahari Sebagian. Tidak ada wilayah di Tanah Air yang dapat menyaksikan Gerhana Matahari Cincin. (uni)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: