Honda Civic Type R Mengaspal di Indonesia Dibanderol Nyaris 1,4 Miliar, Mau? Siapkan Uang Panjar 500 Juta

Honda Civic Type R Mengaspal di Indonesia Dibanderol Nyaris 1,4 Miliar, Mau? Siapkan Uang Panjar 500 Juta

--

BACA JUGA:Hadir di IIMS 2023, Esemka Pamerkan Mobil Listrik Niaga Seharga Setengah Miliar, Esemka Bima EV Cargo Van

Head unit dengan layar sentuh 9” pada All New Honda Civic Type R dapat digunakan untuk menikmati audio dalam berbagai format serta dapat terhubung dengan smartphone untuk menemani perjalanan dan mengakses fitur Data LogR.

Sama seperti Civic Type R sebelumnya, mobil ini juga terdapat 8 speakers, Audio Steering Switch, Meter Cluster Steering Switch, Hands Free Telephone Switch, serta Dual Zone Auto A/C.

Performa Berkendara

All New Honda Civic Type R generasi terbaru menggunakan mesin 2.0 liter VTEC Turbocharged dengan tenaga maksimal 319 PS pada 6.500 rpm dan torsi maksimal 420 Nm pada 2.600 – 4.000 rpm. 

BACA JUGA:Mobil Listrik Mitsubishi Xpander Mini Hadir di Indonesia, Bakal Ancam Wuling Air EV?

Tenaga Civic Type R disalurkan melalui transmisi manual 6 percepatan yang telah disempurnakan oleh Rev Match System sehingga memungkinkan mobil mempertahankan tenaga maksimumnya saat perpindahan gigi. All New Honda Civic Type R mempunyai kecepatan maksimal hingga 272 km per jam dimana mobil ini mampu mencatatkan waktu 5,5 detik untuk mencapai kecepatan 100 km per jam.

All New Honda Civic Type R dilengkapi dengan adaptive damper, suspensi depan Dual axis strut, suspensi belakang Multi-link rear, serta kemudi Dual Pinion EPS yang responsif dan stabil pada kecepatan tinggi. 

All New Honda Civic Type R memberikan kualitas serta pengalaman berkendara superior dengan performa yang luar biasa.

Masih sama dengan sebelumnya, mobil ini juga menggunakan Dual Pinion Variable-ratio Electric Power-Assisted (EPS) Rack and Pinion Steering serta menghadirkan empat mode berkendara yaitu Comfort, Sport, +R, hingga Individual yang dapat disesuaikan dengan keinginan serta karakter berkendara pengemudinya. All New Civic Type R telah menggunakan Honda Smart Key Card.

All New Civic Type R kini memiliki fitur Honda LogR Datalogger System sebagai panduan berkendara yang juga dapat diatur secara personal dan berfungsi untuk mencatat dan menganalisis catatan waktu pengemudi secara akurat. Fitur ini juga dapat memberikan panduan serta data informasi yang akurat bagi pengemudi ketika berkendara di atas lintasan sirkuit seperti Gear Position Display, Tachometer, G-Meter, Boost Pressure, Brake Pressure hingga Tire Friction Circle.

Mobil ini memiliki empat mode berkendara yaitu Comfort, Sport, +R dan Individual. Layar akan tampil eksklusif dengan sentuhan warna merah untuk +R mode dirancang untuk memberikan pengalaman berkendara yang lebih sporty saat berada di dalam kabin yang sudah dilengkapi oleh LED Interior & Map Light.

Layar TFT menampilkan beragam informasi sesuai dengan preferensi pengguna seperti suhu pada pendingin mesin, suhu pada oli mesin, steering angle, tekanan pada rem, yaw rate dan lainnya. Mode berkendara Individual berguna untuk memudahkan pengemudi dalam mengatur performa mobil agar sesuai dengan selera dan keinginan dalam menerjang lintasan.

Fitur Keselamatan

All New Honda Civic Type R telah dilengkapi dengan 8 Airbags yang terdiri Dual Front SRS Airbags, Side Airbags, Side Curtain Airbag dan Knee Airbags. All New Honda Civic Type R memiliki Vehicle Stability Assist (VSA), Hill Start Assist (HSA), Rain Sensing Front Wipers, Walk Away Auto Lock, Auto Door Lock by Speed, Smart Key, Smart Entry System dengan Push Start Stop Button, Electric Parking Brake serta Auto Brake Hold.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: