Ini Saran Ketua Federasi Bola Voli Internasional untuk Proliga 2024

Ini Saran Ketua Federasi Bola Voli Internasional untuk Proliga 2024

Ketua Federasi Bola Voli Internasional Ary da Silva Graca Filho saat berbincang dengan pembina Jakarta Lavani Allo Bank SBY--

SUMEKS.CO- Ketua Federasi Bola Voli Internasional (FIVB) Ary da Silva Graca Filho  yang datang ke arena Proliga 2023 mengaku takjub dengan tingginya animo penggemar bola voli di Indonesia.

Hal itu diungkapkan usai menonton grandfinal Proliga 2023  BJB Tandamata melawan Jakarta Pertamina Fastron. Yang dimanenagkan oleh BJB Tandamata. Dan juga menonton Jakarta Lavani lawan Jakarta Bhayangkara Presisi, yang dimenangkan oleh Jakarta LavAni Allo Bank.

Selain kagum, dia memprediksi ada perkembangan pesat olahraga bola voli profesional ini. Apalagi banyak pemain asing ikut meramaikan even Proliga 2023.

BACA JUGA:Juara PLN Mobile Proliga 2023, BJB Tandamata Diguyur Bonus Rp 600 Juta

Dia berharap ada waktu yang cukup untuk laga kompetisi. Jumlah timnya juga perlu ditambah.

Saat ini jumlah tim putri Prokiga 2023: Bandung BJB Tandamata, Gresik Petrokimia Pupuk Indonesia, Jakarta BIN, Jakarta Elektrik PLN, Jakarta Pertamina Fastron, Jakarta Popsivo Polwan.

Dan jumlah tim putra Proliga 2023: Jakarta LavAni Allo Bank,Jakarta Bhayangkara Presisi, Jakarta BNI 46, Jakarta Pertamina Pertamax, Jakarta STIN BIN, Kudus Sukun Badak, Palembang Bank Sumsel Babel, Surabaya BIN Samator.

Dan Terbaru ada tambahan 2 tim lagi  untuk musim Proliga 2024.

BACA JUGA:Proliga 2024 Ramai, 2 Tim Putri Bertambah

Agar ideal, Dia tak menyebut jumlah tim yang ikut kompetisi bola voli. Tapi setidaknya di atas 10 tim baik putra maupun putri.

Bisa masing-masing sepuluh atau lebih, tergantung sikon. "Makin banyak akan makin bagus untuk pembinaan pemain dan masa depan tim nasional," tambahnya.

Ary Graca memastikan FIVB siap membantu pengembangan bola voli Indonesia agar bisa bersaing hingga kancah internasional, tidak hanya kawasan Asia Tenggara.

Ketua Umum Pengurus Pusat Persatuan Bola Voli Seluruh Indonesia (PBVSI) Imam Sudjarwo menyampaikan terima kasih atas perhatian dan masukan dari Presiden FIVB dalam meningkatkan prestasi bola voli Indonesia agar bisa bersaing ke level lebih tinggi.

BACA JUGA:Berikut ini Peraih Penghargaan Tim Putra Proliga 2023

Imam Sujarwo juga meyebut banyak tokoh hadir pada grandfinal. Ada wakil Ketua DPR RI, ada Susilo Bambang Yudhoyono (SBY), Andi Malarangeng, wakil Menpora, Agus Harimurti Yudhoyono, Hatta Radjasa,

"Kita  ingin bola voli Indonesia bisa tampil di Olimpiade. Tentu diperlukan pembinaan yang bagus dan berjenjang, termasuk soal kompetisinya," kata Imam Sujarwo.

BACA JUGA:Proliga 2023, Meski Tak Masuk Final Four Palembang Bank Sumsel (PBS) Pulang dengan Kepala Tegak

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: