Tagar Lahat Berduka Viral Jagat Medsos di Kabupaten Lahat, Kamis, 9 Maret 2023

Tagar Lahat Berduka Viral Jagat Medsos di Kabupaten Lahat, Kamis, 9 Maret 2023

Pondok lesehan Pagar Lematang ikut terseret banjir Bandang di Lahat yang terjadi pada Kamis 9 Maret 2023.--

LAHAT, SUMEKS.COTagar Lahat Berduka, ramai di media sosial. Hal ini menyusul bencana banjir tang menimpa beberapa desa di Kabupaten Lahat, Kamis, 9 Maret 2023. 

Air Sungai Lematang, menerjang pemukiman warga, kolam ikan dan persawahan yang menjadi mata pencaharian warga lokal. 

Seperti sebuah postingan yang viral di Lahat, sebuah video menunjukan areal persawahan yang luluh lantah di terjang banjir yang berasal dari Sungai Lematang, 

Video bernada sedih itu terdengar lirih : "Makmane nineng Nak idup kalau sawah la ancur gale lok ini "

BACA JUGA:Gubernur Sumatera Selatan Instruksikan Pemkab Lahat Inventarisir Kebutuhan Masyarakat yang Terdampak Banjir

Ratna salah satu Warga kabupaten Lahat menuturkan : 

Masih Terngiang dalam ingatan kejadian banjir bandang yang menimpa warga pasar bawah dan kikim di tahun 2020 silam. Dan hari ini kabupaten Lahat kembali lagi di timpa musibah banjir yang bisa dikatakan sangat parah di banding tahun tahun sebelumnya,

Dirinya menambahkan banjir hari ini, hampir dari ulu sampai hilir desa yang berada di dekat Sungai Lematang. 

Harapan kami kedepanya musibah banjir yang parah seperti ini tidak terulang lagi dan untuk saudara sedulur yang terkena musibah semoga bisa di kuatkan. 

BACA JUGA:Ratu Dewa Perintahkan ASN Pemkot Palembang Bantu Korban Banjir Bandang di Lahat

Untuk diketahui ada 4 desa yang terdampak banjir paling parah. Yaitu Desa Lubuk Sepang, Tanjung Sirih, Pasar Bawah dan Pulau Pinang. 

Gubernur Sumatera Selatan H Herman Deru turun langsung ke lokasi banjir terparah di Kabupaten Lahat, Kamis 9 Maret 2023. 

Herman Deru berangkat dari Palembang menggunakan helikopter turun di lapangan X- Mtq Lahat dan langsung menuju Lubuk Sepang, 

Gubernur Sumsel H Herman Deru didampingi Bupati Lahat Cik Ujang SH, Ketua DPRD Lahat Fitrizal Homizi ST MSi, Forkopimda dan Kepala BPBD Lahat Drs H Ali Afandi MPdI.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: