Persimuba Juarai Liga 3 Sumsel, Pj Bupati Muba Apriyadi: Ini Peluang Naik Takhta ke Liga 2
Persimuba Musi Banyuasin (Muba) juarai liga 3 Zona Sumsel, usai kalahkan PS Palembang lewat drama penalti, di Stadion Serasan Sekate Sekayu Muba. Foto PSSI Sumsel--
MUBA- SUMEKS.CO, Selamat Persimuba Musi Banyuasin (Muba) juarai Liga 3 Putaran Sumsel 2022-2023.
Itu setelah tim asuhan Rofi Sinaryo kandaskan ambisi PS Palembang lewat drama adu penalti yang menegangkan.
Bermain di kandang dengan dukungan supoter fanatiknya, Persimuba kalahkan PS Palembang 6-5 (2-2), di Stadion Serasan Sekate, Sekayu Muba, 6 Februari 2023.
Sebelumnya dalam waktu normal, perpanjangan waktu kedua tim bermain imbang 2-2.
Ya, Persimuba unggul terlebih dahulu pada menit 17' melalui gol Alba Rizi. Pemain cerdik ini penah merumput di Madura United U-20.
Namun PS Palembang berhasil membuat keadaan menjadi imbang di menit 60', lewat Abdul Aziz yang memanfaatkan umpan dari Rizky Dwi Ramadhana.
Tangan dingin pelatih Persimuba--
Karena hasil imbang 1-1, diperpanjang 2x15 menit. Lagi-lagi Persimuba unggul terlebih dahulu 2-1 melalui Rofi'i dimenit 108'.
BACA JUGA:Final Liga 3 Sumsel Rasa Surabaya
Sayang, Persimuba harus kebobolan dari gol yang dilesakkan Fajar Shodiq menit ke 121'. Kedudukan imbang 2-2. Pertandingan harus dilanjutkan lewat drama adu penalti. Dan skor berakhir dengan keunggulan Persimuba 6-5.
Pada laga puncak ini, Pj Bupati Muba H Apriyadi Mahmud memberikan apresiasi terhadap keberhasilan tim Persimuba. ''Selamat Persimuba, ini luar biasa,'' jelasnya.
Katanya, kemenangan ini sejarah. Bukan hanya juara liga 3 tapi juga menjadi tuan rumah yang bak. ''Ini peluang untuk naik takhta ke liga 2. ''Momentum ini masih panjang,'' jelasnya.
BACA JUGA:Final Ideal Liga 3 Zona Sumsel 2022-2023, PS Palembang Lawan Persimuba Musi Banyuasin
Tak lupa dia mengucapkan terimakasih kepada Asprov PSSI Sumsel, ASkab PSSI, Polri, TNI terutama warga Muba. Terimakasih kepada semua pihak yang membantu suksesnya liga 3 di Muba.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: