Jangan Lagi Pakai Pasta Gigi, Bersihkan Lampu Mobil Dengan Metode Nano Burn Coating, Hasilnya Kembali Baru
Mengkilapkan mika lampu mobil dengan metode Nano Burn Coating.-Foto: dok/sumeks.co-
Hasil dari metode Nano Burn Coating.-Foto: dok/sumeks.co-
Apa itu Nano Burn Coating? Owner Ozil Auto Care Palembang, Kylian menerangkan, pada dasarnya metode ini hampir mirip dengan poles. Hanya saja perbedaannya pada finishing atau tahap akhir.
Metode poles kompon menggunakan zat seperti pasta yang dioleskan ke mika lampu, lalu dilap dan digosok hingga merata.
BACA JUGA:Ternyata Ini Penyebab Transmisi Automatic CVT Gampang Rusak, Berikut Kelebihan dan Kekurangan CVT
"Bagaimanapun dengan penggunaan pasta, pasti akan meninggalkan bekas partikel pasta itu sendiri pada mika lampu," katanya.
Sedangkan Nano Burn Coating, tidak meninggalkan bekas. Setelah melakukan pengikisan jamur pada permukaan mika menggunakan amplas halus, endingnya adalah penguapan.
Penguapan dari cairan khusus menggunakan mug water heater. Berfungsi untuk merapatkan pori-pori mika serta mematikan partikel jamur pada mika.
"Tidak ada pasta atau sejenisnya yang digunakan pada metode ini. Sehingga tidak membekas. Hasilnya pun lebih mengkilap, lampu mobil kembali seperti baru," ujar Kylian.
BACA JUGA:Selain Sertifikasi, Realme 10 Pro 5G Punya Teknologi COP, Apa Itu?
Soal ketahanan, Kylian mengaku tergantung dengan perawatan. Sama halnya dengan mobil baru, bila keseringan terkena hujan panas, lampu mobil akan cepat kusam dan menguning.
Begitupula dengan hasil Nano Burn Coating yang bisa kembalikan mika lampu mobil seperti baru. Juga harus menghindari mobil sering terkena hujan dan panas.
"Misalkan kalau terkena hujan, jangan menunggu kering sendiri atau kering karena sinar matahari. Minimal mika lampu dapat dilap menggunakan kain atau tisu," jelas Kylian.
Metode ini dijelaskan Kylian dapat dilakukan sendiri di rumah. Kita cukup mempersiapkan peralatan yang dibutuhkan.
BACA JUGA:Tombol Fisik iPhone 15 Pro Bakal Diganti, Ini Penggantinya
Diantaranya mug water heater, amplas dan cairan khusus. Mug water heater dan cairan ini banyak dijual di Marketplace.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: