Jadi Landasan Lindungi Pekerja Domestik, Menaker Ida Dorong Percepatan Pengesahan RUU PPRT

Jadi Landasan Lindungi Pekerja Domestik, Menaker Ida Dorong Percepatan Pengesahan RUU PPRT

Menaker Ida Fauziyah-Foto: dok Jpnn-

JAKARTA, SUMEKS.CO - Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Ida Fauziyah, mengatakan percepatan pengesahan Rancangan Undang-Undang Perlindungan Pekerja Rumah Tangga (RUU PPRT) sebagai landasan untuk melindungi para pekerja domestik.

Hal ini diungkapkan Menaker Ida Fauziyah saat menerima audiensi Komisi Nasional Hak Asasi Manusia (Komnas HAM) Periode 2022-2027 di Kantor Kemnaker Jakarta, Selasa 24 Januari 2023.

“Dengan adanya UU PPRT ini, persoalan-persoalan terkait pekerja domestik ini dapat kami selesaikan dan memiliki dasar hukum yang sangat jelas,” kata Menaker Ida Fauziyah.

Menaker Ida menuturkan, kolaborasi dalam memberikan perlindungan terhadap PRT harus dimulai dari hulu.

BACA JUGA:Aktivis Lieus Sungkharisma Meninggal, Ahmad Dhani Puji Perjuangan Almarhum

“Kalau kami bisa menyelesaikan permasalahan perlindungan pekerja rumah tangga di hulu, hilir pasti akan mengikuti,” ucapnya.

Kemudian Menaker Ida mengatakan pemerintah memiliki tanggung jawab untuk mendukung RUU PPRT agar menjadi UU dengan mengedepankan perlindungan sebagai bagian yang tidak terpisahkan dari pekerja sektor domestik.

“Kami ingin perlindungan ini betul-betul jelas kepada mereka yang bekerja di sektor domestik,” ujarnya.

Di tempat yang sama, Ketua Komnas HAM, Atnike Nova Sigiro mengapresiasi kolaborasi Komnas HAM dengan Kemnaker.

BACA JUGA:Palembang Belum Masuk, Ini Daftar 126 Kabupaten Kota Beli BBM Subsidi Mulai Februari 2023 Harus Pakai QR Code

Dia menyebut, pihaknya mendukung penuh komitmen pemerintah untuk melakukan percepatan pengesahan RUU PPRT menjadi UU.

“Komnas HAM memberi perhatian terhadap kelompok-kelompok rentan dan marginal yang memiliki potensi kuat terhadap pelanggaran hak asasi manusia, baik hak ekonomi sosial budaya maupun hak sipil dan politik,” katanya. (*)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: jpnn.com