Gurihnya Kemplang Ikan Putak dari Tanjung Batu, Membuatnya Butuh Kesabaran

Gurihnya Kemplang Ikan Putak dari Tanjung Batu, Membuatnya Butuh Kesabaran

Kemplang Ikan Putak asal Tanjung Batu, Ogan Komering Ilir, Sumatera Selatan.-ipit-

PALEMBANG, SUMEKS.CO - Kemplang merupakan makanan yang digemari mulai dari anak – anak sampai orang tua. 

Selain Kota Palembang, beberapa daerah di Sumatera Selatan juga menjadi sentra pembuatan makanan yang berbahan dasar ikan dan terigu ini. 

Tanjung Batu, Kabupaten Ogan Komering Ilir (OKI) salah satu daerah penghasil kemplang terkenal. 

Kemplang memiliki rasa gurih dengan tekstur renyah dan garing. Walaupun banyak dijual berbagai macam kemplang, tidak ada salahnya mencoba membuat sendiri.

BACA JUGA:11 Resep Olahan Jamur Tiram yang Enak, Pengusaha Kuliner di Palembang Bisa Coba

Memang membutuhkan kesabaran dalam membuat kemplang. Karena ada berapa tahapan yang harus dilakukan. Mulai dari menggiling ikan sampai menggoreng kemplang.

Kali ini, SUMEKS.CO akan berbagi resep kemplang berbahan dasar Ikan Putak dari Tanjung Batu, OKI. 

Bahan membuat kemplang : 


Proses pembautan Kemplang Ikan Putak.-Foto : Ahmad Kurnianto-

  • Ikan putak 1 kg (Ikan sebelumnya digiling terlebih dahulu)
  • Sagu 1 kg
  • Garam 40 gram
  • Air 1 liter
  • Penyedap (opsional)

BACA JUGA:Kemplang Panggang Bubusan Jejawi, Oleh-oleh Khas Ogan Komering Ilir 

Cara membuat kemplang : 

Bersihkan iklan lalu  giling. Ambil wadah berukuran besar, lalu ikan yang sudah digiling campur dengan air, garam, dan penyedap rasa. 

Setelah tercampur rata, tambahkan sagu. Beda dengan membuat empek empek yang saat memasukan sagu hanya diadukan seadanya saja agar tidak keras. 

Dalam membuat kemplang justru adonan sagu diaduk rata dan boleh sedikit ditekan tekan agar adonan benar benar menyatu. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: