Gelanggang Sabung Ayam dan Dadu Kuncang di Indralaya Utara Ogan Ilir Digerebek Tim Gabungan

Gelanggang Sabung Ayam dan Dadu Kuncang di Indralaya Utara Ogan Ilir Digerebek Tim Gabungan

Tim gabungan dari Sat Reskrim Polres Ogan Ilir bersama Unit Reskrim Polsek Indralaya, melakukan penggerebekan terhadap arena judi sabung ayam dan dadu kuncang di wilayah Kecamatan Indralaya Utara Kabupaten Ogan Ilir. Foto: dokumen/sumeks.co--

OGAN ILIR, SUMEKS.CO - Adanya laporan masyarakat melalui nomor WhatsApp Bantuan Polisi di nomor 0821-7731-7818, terkait adanya aktivitas perjudian sabung ayam dan dadu kuncang di Indralaya Utara Kabupaten OGAN ILIR, membuat polisi langsung bergerak cepat.

Kapolres Ogan Ilir, AKBP Andi Baso Rahman, melalui Kasat Reskrim, AKP Regan Kusuma Wardani mengungkapkan, personel gabungan yang terdiri dari anggota Sat Reskrim Polres Ogan Ilir bersama anggota Unit Reskrim Polsek Indralaya, langsung mengecek lokasi.

Lokasi gelanggang atau arena sabung ayam dan judi kuncang yang dilaporkan masyarakat tersebut berada di wilayah Kecamatan Indralaya Utara, Kabupaten Ogan Ilir.

"Saat mendatangi tempat perjudian yang dimaksud, memang benar ditemukan ada arena judi sabung ayam dan dadu kuncang," ungkapnya, Jumat, 6 Januari 2023.

BACA JUGA:Gerebek Arena Judi Sabung Ayam, Amankan Dua Pemain, Tiga Ayam dan Tiga Motor

Saat arena judi sabung ayam dan dadu kuncang ditemukan, sayangnya polisi tidak menemukan aktivitas apa-apa di sana. 

Yang ditemukan hanyalah arena perjudian saja, antara lain, pondokan yang beratap terpal serta kurungan ayam.

"Menurut keterangan warga, arena judi sabung ayam dan judi dadu kuncang ini baru dibuka minggu lalu," lanjutnya.

Lalu, tim gabungan dari Sat Reskrim Polres Ogan Ilir bersama Unit Reskrim Polsek Indralaya melakukan pengamanan TKP dan memberikan imbauan kepada warga setempat agar menjauhi aktivitas judi sabung ayam dan dadu kuncang.

BACA JUGA:Polres OKI Amankan Tiga Tersangka Kasus Judi Sabung Ayam hingga Togel

"Laporkan kepada kami jika ada aktivitas perjudian dalam bentuk apapun agar segera ditindaklanjuti," tutupnya.

Untuk diketahui, arena perjudian sabung ayam dan dadu kuncang di wilayah Kecamatan Indralaya Utara ini memang sudah menjadi atensi kepolisian. Wilayah ini sudah berkali-kali dilakukan penggerebekan oleh petugas.

Hanya saja, setiap kali penggerebekan, petugas tidak menemukan aktivitas di sana. 

Sehingga, petugas hanya mengamankan arena perjudian dengan membawa sejumlah perlengkapan perjudian ke Mapolres Ogan Ilir.(*)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: