Selain Legenda Bagus Kuning, Plaju juga Menyimpan Mitos yang Bikin Merinding

Selain Legenda Bagus Kuning, Plaju juga Menyimpan Mitos yang Bikin Merinding

Monyet yang dipercaya sebagai penjaga Malam Putri Bagus Kuning, Plaju, Palembang. -Fadli-

PALEMBANG, SUMEKS.CO - Ada salah satu mitos yang hingga saat ini masih dipercaya sebagian besar masyarakat Kecamatan Plaju, Kota Palembang

Masyarakat yang bermukim di pesisir Sungai Musi, khususnya di kawasan Plaju percaya bahwa setiap ada kejadian atau musibah di sungai nantinya akan terjadi musibah juga di daratan.

"Begitu juga sebaliknya, dan seolah-olah hampir setiap tahun kejadian itu terus berulang," kata salah satu tetua warga yang tidak ingin disebutkan namanya ini bercerita kepada SUMEKS.CO.

Namun, diakuinya tidak mengetahui persis asal mula terjadinya mitos tersebut karena apa dan apa penyebabnya. Tidak ada catatan sejarah mengenai adanya mitos tersebut.

BACA JUGA:Legenda Serta Mitos Tragis Dibalik Asal-Usul Penamaan Talang Keranggo di Kota Palembang

Dia mencontohkan, beberapa tahun lalu ada kejadian atau musibah kecelakaan tabrakan speedboat, dengan sebuah tiang di tengah Sungai Musi tepatnya didepan Patra Jaya Bagus Kuning hingga menewaskan 6 orang penumpang.

Tak lama setelah kejadian itu, musibah kebakaran kemudian menimpah rumah panggung milik warga di daerah Tangga Takat, Plaju. 

Lokasinya hanya beberapa ratus meter dari tempat kejadian kecelakaan speedboat, hingga menewaskan dua orang pemilik rumah.

Setahun sebelum dua kejadian itu, warga Plaju yang tinggal di daratan menemukan mayat wanita muda tergeletak di dalam Stadion Patra Jaya, Plaju, dengan luka sayatan dibeberapa bagian tubuh. 

BACA JUGA: Fakta Tentang Kawasan di Km 5 Palembang Diberi Nama Talang Ratu, Dulu Banyak Pohon Bidara

Lalu beberapa hari kemudian, ada warga yang tewas tenggelam tak jauh dari lokasi tempat penemuan mayat tadi. 

"Percaya tidak percaya juga, cuma itu kata orang-orang tua dahulu ada hubungan juga dengan adanya makam keramat seperti makam Bagus Kuning, Wallahualam," tukasnya.

Informasi yang berhasil dihimpun, Kecamatan Plaju sendiri adalah satu dari 18 Kecamatan di Kota Palembang.

Dahulunya adalah daerah hasil pengembangan dari Kecamatan Seberang Ulu II, yang memiliki salah satu kilang minyak tertua milik Pertamina.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: