Ayek Pacar, Tempat Wisata Baru di Kota Lahat Ini Wajib Dikunjungi

Ayek Pacar, Tempat Wisata Baru di Kota Lahat Ini Wajib Dikunjungi

Keindahan panorama alam objek wisata Ayek Pacar, Desa Serambi, Kecamatan Jarai, Kabupaten Lahat.--dok : sumeks.co

PALEMBANG, SUMEKS.CO - Sedang mencari tempat wisata yang akan dikunjungi untuk mengisi libur nasional Natal dan Tahun Baru (Nataru) 2023? 

Bagi yang senang wisata alam, destinasi wisata Ayek Pacar, di Desa Serambi, Kecamatan Jarai, Kabupaten Lahat, Sumatera Selatan ini wajib dimasukan dalam daftar kunjungan.

Tempat wisata ini termasuk andalan Kabupaten Lahat dan sedang ramai dikunjungi wisatawan baik lokal maupun dari kabupaten/kota lain. 

Panorama alam di kawasan ini sangat indah ditambah dengan sejuknya air terjun dan kolam pemandian yang bening. Ada pula hamparan bunga dan ikan bercorak emas.

BACA JUGA:Tempat Wisata di Baturaja, OKU yang Menarik Dikunjungi Saat Libur Nataru

Ayek Pacar sangat cocok sebagai tempat istirahat melepas lelah dari rutinitas yang menyita waktu, pikiran dan tenaga. Ajak buah hati mumpung sedang libur Nataru.  

Suara gemercik air yang mengalir dari sumber mata air asli berlatar pegunungan dan pepohonan hijau, serta warna warni ragam tanaman di sekitar kolam menambah kesejukan. 


Air terjun di tempat wisata Ayek Pacar.--dok : sumeks.co

Jangan heran, jika pengunjung ingin berlama-lama berada di destinasi wisata Ayek Pacar, sembari bermain air. 

Destinasi wisata ini diberi nama Ayek Pacar, karena di sekitar mata air tersebut banyak tumbuh tanaman pacar air berwarna ungu. 

BACA JUGA:Libur Nataru, Cek Destinasi Wisata Alam dan Sejarah di Kabupaten Empat Lawang

Selain air terjun buatan, mata air asli Ayek Pacar menjadi objek favorit wisatawan karena dipercaya mempunyai khasiat untuk mengobati penyakit dan meremajakan kulit. 

Pengunjung dapat langsung mengambil satu gelas air dari sumber mata air Ayek Pacar dan langsung meminumnya. 

Namun, itu belum terbukti secara klinis hanya informasi dari mulut ke mulut saja. Boleh dipercaya boleh juga tidak.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: