Amerika Serikat Tekuk Iran 1-0, The Stars and Stripes Sukses Dampingi Inggris Lolos 16 Besar PD Qatar 2022

Amerika Serikat Tekuk Iran 1-0, The Stars and Stripes Sukses Dampingi Inggris Lolos 16 Besar PD Qatar 2022

Amerika Serikat tekuk Iran 1-0. The stars and stripes sukses dampingi Inggris lolos 16 besar piala dunia Qatar 2022. foto: @fifaworlcup--

DOHA, SUMEKS.CO - Laga piala dunia Qatar 2022 dini hari, Rabu, 30 November 2022, pukul 02.00 WIB berlangsung 2 laga di waktu yang berbarengan.

Di stadion yang berbeda, laga Iran vs Amerika Serikat dan Wales vs Inggris.

Iran vs Amerika Serikat

Laga ini disebut partai penentuan karena kedua tim tercatat masih berpeluang untuk lolos dari babak grup dan melangkah ke 16 besar.

BACA JUGA:Hampir Sebulan Buron, Dendi Pelaku Penusukan Kepala Keamanan Pasar Inpres Lubuklingggau Diringkus

Iran sedikit unggul atas Amerika Serikat, setelah mengantongi tiga poin berkat kemenangan 2-0 atas Wales di Matchday ke-2 grup B.

Jalannya laga berlangsung imbang dengan penguasaan bola 40 persen untuk Iran dan Belanda 59 persen.

Babak pertama Amerika Serikat unggul lewat Christian Pulisic pada menit 38’.

Gol Christian Pulisic lewat tembakan dengan kaki kanan dari jarak yang sangat dekat dengan kiper Iran.

BACA JUGA:Ungkap Praktik Illegal Drilling, Polres Ogan Ilir Amankan Sopir dan Pemilik Gudang

Gol ini berkat assist Sergino Dest lewat passing sundulan kepala.

Laga ‘saling bunuh’ terjadi antara kedua tim ini, karena hanya tiga poin yang dapat membuat mereka lolos. 

Apalagi Amerika Serikat baru mengantongi dua poin berkat hasil imbang di dua laga grup B kontra Wales dan Inggris.

Dengan kondisi ini, baik Iran dan Amerika Serikat pun harus bertarung memperebutkan tiga poin demi mengunci tiket ke babak 16 besar Piala Dunia 2022.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: