Serunya Tarik Tambang HUT Korpri Pemprov Sumsel, Celana Peserta Sampai Robek
Peserta tarik tambang HUT Korpri ke-51 Pemprov Sumsel, Selasa 29 November 2022. foto: edy handoko sumeks.co--
PALEMBANG, SUMEKS.CO - Lomba tarik tambang antar Organisasi Perangkat Daerah (OPD) di kalangan Pemprov Sumsel, Selasa 29 November 2022 berlangsung meriah. Saking semangatnya mengikuti lomba, celana peserta sampai robek.
Memperingati HUT Korps Pegawai Republik Indonesia (KORPRI) ke 51 tahun, Pemprov Sumsel menggelar berbagai kegiatan mulai dari upacara virtual dan lomba tarik tambang antar OPD, di halaman Kantor Gubernur Sumsel.
Ratusan pegawai dari masing-masing OPD berkumpul memenuhi halaman Kantor Gubernur Sumsel untuk mengikuti lomba tarik tambang. Usai dibuka Sekretaris Daerah (Sekda) Sumsel, SA Supriono, seluruh peserta tarik tambang tampak bersemangat dengan melakukan pemanasan peregangan otot sebelum bertanding.
"Selamat bertanding dan jaga sportivitas," ucap Supriono saat membuka lomba.
Melalui pengeras suara yang terpasang di halaman Kantor Gubernur Sumsel, panitia acara menyebutkan satu persatu OPD yang akan bertanding. Tak hanya OPD, seluruh Biro Pemprov Sumsel pun diwajibkan untuk mengikuti kegiatan tarik tambang ini tanpa terkecuali.
BACA JUGA:Serunya Lomba Bakiak-Tarik Tambang
"Seluruh Aparatur Sipil Negara (ASN) Pemprov Sumsel wajib ikut. Untuk hadiahnya berupa uang tunai," ungkap Supriono.
Memasuki pertandingan, tim Dinas Kebudayaan dan Pariwisata (Disbudpar) Sumsel berhadapan dengan Dinas Dinas Pengelolaan Sumber Daya Air (PSDA). Seluruh penonton dibuat terpingkal-pingkal kala kedua tim memulai pertandingan.
Pasalnya, saking semangatnya menarik tali tambang, celana dari salah satu peserta ikut robek di bagian belakang saat terjatuh menahan tarikan dari tim Dinas PSDA. Alhasil, kejadian tersebut membuat penonton yang menyaksikan tertawa kencang sembari menunjuk kearah celana peserta yang robek.
Sadar akan hal itu, peserta yang celananya robek tersebut langsung berlari ke tepi lapangan guna mencari sesuatu untuk menutupi celananya. Namun, semua itu tak sia-sia karena pada akhirnya tim Disbudpar Sumsel berhasil memenangkan pertandingan.
Selanjutnya, sorak dan teriakan melengking terdengar kala tim Humas Pemprov Sumsel pria berhadapan dengan Dinas Perhubungan Provinsi Sumsel. Mengenakan seragam berwarna merah, tim Humas beranggotakan tujuh orang mengambil sisi kanan tambang.
BACA JUGA:Jadi Irup HUT Korpri, Wako Palembang Sampaikan Amanat Presiden Joko Widodo
Tim tarik tambang dari Dinas Perhubungan Sumsel mengenakan seragam biru, di awal lomba sangat meyakinkan lantaran peserta yang ikut berpostur tubuh yang besar dan gagah. Saat juri menghitung mundur, kedua tim mulai saling tarik satu sama lain.
Nampak wajah dari masing-masing peserta memerah. Teriakan dari masing-masing pendukung OPD menambah kobaran semangat peserta. Tak ayal, saking semangatnya menarik tali tambang, beberapa peserta dari masing-masing tim terjungkal di tanah.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: