Ini Tampang Terduga Pelaku Pembunuhan Calon Kades Betung 2 Ogan Ilir

Ini Tampang Terduga Pelaku Pembunuhan Calon Kades Betung 2 Ogan Ilir

Romli (48), terduga pelaku pembunuhan Calon Kades Betung 2, saat sedang menjalani pemeriksaan di Mapolres Ogan Ilir, Jumat, 18 November 2022.-Foto: Hetty/sumeks.co-

OGAN ILIR, SUMEKS.CO - Polisi berhasil mengamankan seseorang bernama Romli (48), warga Desa Betung 2 Kecamatan Lubuk Keliat Kabupaten OGAN ILIR sekitar pukul 12.00 WIB.

Pria yang diamankan ini diduga merupakan pelaku pembunuhan terhadap Arpani, Calon Kepala Desa Betung 2 Kecamatan Lubuk Keliat, beberapa waktu lalu.

Kapolres Ogan Ilir, AKBP Andi Baso Rahman, melalui Kasat Reskrim Polres Ogan Ilir, AKP Regan Kusuma Wardani menjelaskan, pihaknya saat ini tengah mendalami terduga pelaku pembunuhan Calon Kades Betung 2.

"Benar kita mengamankan seseorang, namun saat ini sedang kita dalami," terang Regan kepada wartawan di kantornya, Jumat, 18 November 2022.

Ditambahkan Regan, terduga pelaku pembunuhan Calon Kades Betung 2 ini diamankan bersama sepucuk senjata api dan sebilah parang.

"Nanti keterangan resmi akan kita sampaikan kepada teman-teman, setelah anggota kita selesai melakukan BAP," jelasnya.

Diberitakan sebelumnya, jagat media sosial dan sejumlah grup Whatsapp dihebohkan dengan kabar bahwa pelaku pembunuhan Arpani, Calon Kepala Desa (Cakades) Betung II Kecamatan Lubuk Keliat, telah diamankan di Mapolres Ogan Ilir, Jumat, 18 November 2022.

BACA JUGA:[BREAKING NEWS] Beredar Kabar, Terduga Pelaku Pembunuhan Calon Kades Betung 2 Diamankan di Mapolres Ogan Ilir

Sementara itu, informasi yang diterima SUMEKS.CO di lapangan, pihak keluarga korban mengaku pernah diintai oleh terduga pelaku tiga minggu yang lalu.

"Informasinya terduga pelaku ini juga mau mengincar korban lainnya," terang salah satu warga yang enggan disebutkan namanya.

Informasi ini juga diperkuat dengan beredarnya dua potongan video yang tersebar saat polisi sedang melakukan penangkapan terhadap terduga pelaku. (*)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: