Atasi Banjir, Pemkot Palembang Bongkar 235 Bangunan Liar dan Koordinasi dengan BMKG

Atasi Banjir, Pemkot Palembang Bongkar 235 Bangunan Liar dan Koordinasi dengan BMKG

Fitrianti Agustinda meninjau lokasi banjir di Jl Letnan Murod, Rabu 12 Oktober 2022.--

SUMEKS.CO, PALEMBANGPemerintah Kota Palembang telah melakukan pembongkaran 235 rumah yang dibangun diatas saluran air. 

Pembongkaran ini, untuk menjaga kelancaran aliran air sehingga mengurangi genangan air saat terjadi hujan deras. 

"Rumah yang kita bongkar karena bangunannya bersifat liar, menutup saluran atau sungai," ujar Wakil Wali Kota Palembang Fitrianti Agustinda, kepada awak media di Bapedda Litbang kota Palembang, Jumat 14 Oktober 2022.

Fitrianti berharap dalam penertiban bangunan liar tidak terjadi bentrok antara masyarakat dengan Pemkot Palembang. 

BACA JUGA:Tanggulangi Banjir, Ratu Dewa Kerahkan PNS

"Bangunan itu akan Kita bongkar setelah ada persetujuan, maka akan bongkar. Walaupun pemkot Palembang sebenarnya bisa membongkar secara paksa, tapi Kita ingin tidak ada bentrok, jadi kita lakukan musyawarah," tukasnya.

Selain normalisasi sungai dan saluran air, Pemkot Palembang juga mengimbau masyarakat untuk tidak membuang sampah sembarangan dan melaksanakan kegiatan gotong royong. 

“Selanjutnya, mendirikan pompa di setiap titik yang rawan banjir, melakukan normalisasi, pembuatan retensi dan sebagainya," tegas Fitrianti. 

Diakui Fitrianti, 70 persen wilayah Kota Palembang adalah rawa dan perluasan kota Palembang semakin banyak pembangunan.

BACA JUGA:Ratusan Rumah Terendam Banjir, Warga Ngungsi ke Masjid

Antisipasi bencana banjir, Pemkot Palembang juga berkoordinasi bersama Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG) Sumsel.

"BMKG sudah kita mintai keterangannya kapan-kapan saja waktunya hujan dengan identitas curah hujan tinggi dan BMKG juga terus menginformasikan kepada kami," kata Fitrianti.(*) 

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: